Selasa 25 Dec 2012 16:11 WIB

Natal, 12 Lokasi di Depok Banjir dan Longsor

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Dyah Ratna Meta Novi
Banjir (ilustrasi).
Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Banjir (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,DEPOK--Di saat umat kristen merayakan Natal, sejumlah wilayah di tanah air, termasuk Depo mengalami banjir dan longsor.

Tingginya curah hujan yang mengguyur Kota Depok, Jawa Barat menyebabkan banjir dan longsor terjadi di 12 lokasi di Depok.

Ratusan rumah terendam air, puluhan rumah rusak, dan empat warga mengalami luka-luka karena tertimbun tanah longsor di RW 06 Kelurahan Jatijajar, Kecamatan Cimanggis, Depok.

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Depok, Enco Kuryasa mengatakan ratusan rumah terendam banjir sekitar 50 hingga 150 sentimeter.

"Yakni di Jatijajar, Mekar Perdana Abadi Jaya, Komplek Nirmala Mekarsari, Jalan Babon Beji Timur, Bukit Cengkeh, Jalan Koperasi Kelurahan Curug, Jalan Haji Icang Menpora, Perum AURI Cisalak, dan Rajabana," terang Enco kepada Republika, Selasa (25/12).

Sementara itu, hujan deras juga menyebabkan longsor di tiga lokasi di Depok, yakni di Jatijajar, Cinere dan Pasir Gunung Selatan.

Tidak hanya itu, tingginya debit air di Kali Laya juga mengakibatkan tanggul jebol lagi. Hal ini membuat ratusan rumah di Taman Duta dan Perumahan Bukit Cengkeh terendam hingga Senin siang.

Banyaknya titik banjir dan longsor menyebabkan satuan tugas banjir Kota Depok kewalahan. Enco mengaku pihaknya hanya dapat menurunkan empat tim yang dibantu oleh 100 personil TNI Yon Unit TNI 201 untuk menangani banjir dan longsor.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement