Rabu 23 Oct 2013 09:56 WIB

Teliti Daun, Ilmuwan Justru Temukan Tambang Emas

Rep: Nur Aini/ Red: Citra Listya Rini
Ilmuwan di sebuah laboratorium
Ilmuwan di sebuah laboratorium

REPUBLIKA.CO.ID, SYDNEY -- Dimana letak harta karun berupa tambang emas bagi sekelompok ilmuwan ini bisa dicari dari daun pepohonan. Mereka mengkonfirmasi emas dapat ditemukan dalam daun di beberapa tanaman.

Peneliti asal Australia mengatakan adanya partikel di pohon ekaliptus mengindikasikan deposit emas terkubur beberapa meter di bawah pohon. Mereka meyakini penemuan itu menawarkan cara baru untuk mencari tambang emas.

Penelitian itu dipublikasikan di Jurnal Komunikasi Alam. Ahli Geokimia dari Organisasi CSIRO, Mel Lintern mengatakan timnya menemukan banyak deposit emas di Australia dan tempat lain di dunia.

"Sekarang kami mencoba untuk mencari yang lebih sulit, terkubur di bawah puluhan meter senimen sungai dan pasir. Pohon menyediakan kami metode untuk melakukannya," kata Lintern dikutip BBC, Rabu (23/10).

Partikel emas ditemukan sekitar tanah pohon ekaliptus. Akan tetapi, peneliti mengkonfirmasi tanaman juga mengambil elemen itu. Menggunakan sebuah mesin sinar X-Ray, mereka menemukan emas di dalam ranting dan kulit beberapa pohon.

Jumlah dari kandungan logam itu sangat kecil. "Kami selesai menghitung dan menemukan 500 phon yang tumbuh di dekat deposit emas memiliki emas yang cukup di pohonnya untuk membuat sebuah cincin emas," ujar Lintern. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement