Senin 09 Dec 2013 15:05 WIB

Taecyeon '2PM' Rencanakan Wamil di 2016

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
Taecyeon 2PM
Foto: Soompi
Taecyeon 2PM

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Idol K-pop berusia 24 tahun, Taecyeon mengumumkan pada program televisi Korea 'The Human Condition' tentang rencananya bergabung dalam kegiatan wajib militer (wamil). Namun penggemar tidak perlu khawatir, sebab Taecyeon akan melakukannya pada 2016 nanti.

"Setelah menyelesaikan kegiatanku bersama 2PM pada 2015 nanti, aku akan mendaftar sebagai tentara," ujar Taecyeon, dilansir dari Kpopstarz, Senin (9/12).

Semua laki-laki yang memenuhi syarat berusia 18-35 tahun di Korea Selatan wajib mendaftarkan dirinya pada ikatan dinas militer. Bagi penggemar yang mengikuti karier Taecyeon, pria yang pernah pindah ke Bedford ini pernah menjadi warga negara Amerika Serikat pada saat berusia tujuh tahun.

Taecyeon kembali menjadi warga negara Korea pada 2010. Dia mengubah status kewarganegaraannya kembali setelah melihat peristiwa 2010 dimana militer Korea Utara dari Pulau Yeonpyeong menembaki pasukan Korea Selatan yang sedang melakukan latihan.

Insiden itu menewaskan empat warga Korea Selatan dan melukai 19 orang lainnya.

"Setelah melihat sebuah peristiwa nasional yang parah, aku mulai merenungkan diriku sendiri," ujar Taecyeon.

Taecyeon masih terus membahas rencana wajib militernya ini terutama ke bagian mana dia akan berdinas. Ia memilih untuk berada di pelayanan umum atau di pangkalan tempur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement