Kamis 25 Feb 2016 05:14 WIB

Polisi Janji Tangkapi Para Begal

Red: Teguh Firmansyah
Pelaku begal ditangkap (ilustrasi).
Pelaku begal ditangkap (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID MAKASAR --  Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat Irjen Pol Pudji Hartanto Iskandar berjanji akan menindak para pelaku pencurian dan kekerasan atau begal yang banyak meresahkan masyarakat.

"Saya memahami keresahan dari adik-adik mahasiswa dan saya sudah perintahkan tim reserse untuk mengungkap pelaku pembegalan terhadap Wakil Ketua PW Nasyiatul Aisyiyah Sulsel, Musyarrafah," ujarnya di hadapan para mahasiswa di Makassar, Rabu.

Di hadapan mahasiswa yang tergabung dalam Gabungan Pemuda Pelajar Mahasiswa Barru (Gappembar), dirinya berjanji untuk mengungkap pembegal terhadap Musyarrafah serta pelaku pembegalan lainnya.

Pudji mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan elemen mahasiswa ini karena mereka siap mendiskusikan persoalan begal yang menimpa rekannya itu.

"Kami mengapresiasi kunjungan rekan-rekan ini. Apa yang mereka informasikan kepada kami, itu menjadi bahan dalam hal mengungkap pembegal rekannya," katanya.

Mantan Gubernur Akademi Kepolisian (Akpol) itu mengaku jika sekecil apapun informasi yang disampaikan kepadanya, pihaknya akan mengevaluasai semua informasi tersebut. Apalagi kata dia, kasus begal seperti ini memang bukan pertama kalinya terjadinya. Sehingga perlu ada penanganan khusus. Untuk itu, pihaknya selaku pimpinan kepolisian di Sulselbar punya tanggungjawab untuk mengkoordinir setiap Kapolres.

Sebelumnya, Wakil Ketua PW Nasyiatul `Aisyiyah Sulsel Musyarrafah menjadi korban di depan Masjid Cheng Ho, Jalan Hertasning Baru, Kabupaten Gowa, Minggu (21/2), hingga harus meregang nyawa setelah berjuang melawan begal.

Baca juga, Polresta Bekasi Tangkap Begal Pembunuh Ilham.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement