Rabu 01 Feb 2017 07:48 WIB

Skandal Doping, Atlet Olimpiade Rusia Dilarang Tampil Empat Tahun

Red: Bilal Ramadhan
Doping
Foto: Wordppress.com
Doping

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Juara Olimpiade kereta salju (bobsled) asal Rusia Dimitriy Trunenkov dicekal untuk ikut serta dalam berbagai kejuaraan selama empat tahun setelah ia melanggar regulasi anti doping, kata Badan Anti Doping Rusia (RUSADA), Selasa.

"Federasi kereta salju Rusia, mengikuti materi yang disediakan komisi disiplin RUSADA, mengeluarkan keputusan yang membuat Trunenkov tidak berhak berkompetisi untuk empat tahun dimulai 19 April 2016," kata RUSADA.

Tidak dikatakan dengan jelas apa pelanggaran yang dilakukan Trunenkov, yang meraih medali emas bersama tiga orang lainnya di dalam tim yang berlaga di Olimpiade musim dingin Sochi 2014. Rusia sendiri mengirimkan tim kecil ke Olimpiade Rio de Janeiro tahun lalu menyusul skandal doping yang menyebabkan ratusan atlet mereka dilarang berkompetisi di sana.

Federasi atletik Rusia masih dicekal dan acara-acara olahraga telah dipindahkan dari Rusia ketika negara tersebut bergulat dengan dampak dari program doping yang didukung penuh oleh negara tersebut dengan melibatkan atlet di berbagai cabang olahraga.

Komite Olimpiade Internasional (IOC) juga kembali menguji sampel dari gelaran-gelaran terdahulu, termasuk Sochi, di mana penyelenggara diduga menukar sampel positif doping atlet Rusia dengan yang bersih untuk menghindari temuan dan memberi mereka keunggulan atas saingan-saingannya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement