Jumat 26 Jan 2018 16:42 WIB

OIF UMSU Sediakan Teleskop Amati Gerhana Bulan Total

OIF UMSU sediakan lima hingga enam teleskop untuk melihat gerhana bulan

Rep: Issha Harruma/ Red: Esthi Maharani
Gerhana Bulan total
Foto: earthsky.org
Gerhana Bulan total

REPUBLIKA.CO.ID,  MEDAN -- Masyarakat di Medan dan sekitarnya dapat menyaksikan gerhana bulan total pada 31 Januari mendatang dengan peralatan canggih. Observatorium Ilmu Falak (OIF) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) akan memfasilitasi warga yang ingin mengamati fenomena alam tersebut.

Kepala OIF UMSU Arwin Juli Rakhmadi Butar-butar mengatakan, pihaknya menyediakan lima hingga enam teleskop untuk melihat gerhana bulan. Masyarakat yang ingin menggunakan fasilitasi ini bisa mendatangi kampus pascasarjana UMSU di Jl Denai, Medan Denai, Medan.

"Akan kami sediakan lengkap dengan petugas. Teleskop ini disediakan bagi masyarakat umum secara luas dan gratis, terbuka untuk mengamati momen gerhana tersebut," kata Arwin, Jumat (26/1).

Arwin mengatakan, gerhana bulan total dapat disaksikan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk kota Medan. Saat peristiwa ini terjadi, bulan akan tampak lebih besar dari biasanya dengan warna yang kemerahan.

Di Medan, gerhana bulan total tersebut akan terjadi mulai pukul 19.00 WIB hingga 22.00 WIB. Fenomena itu, lanjutnya, aman dilihat langsung tanpa memerlukan alat atau filter.

"Puncaknya akan terjadi pukul 20.30 WIB dalam durasi lebih kurang 70-an menit sehingga puncaknya bisa kita nikmati satu jam lebih," ujar dia.

Tak hanya dengan teleskop, warga yang hadir juga dapat melihat gerhana bulan total melalui sejumlah layar besar yang disediakan. Masyarakat pun dapat mengunjungi bazar alat atau souvenir terkait astronomi di lokasi.

"Panitia juga akan mengadakan shalat Isya berjamaah dan shalat sunah gerhana," kata Arwin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement