Jumat 02 Aug 2019 20:26 WIB

Aplikasi Zenius Janjikan Videonya tak Kuras Kuota Internet

Aplikasi Zenius baru tersedia di Playstore.

Rep: MGROL/ Red: Reiny Dwinanda
Aplikasi Zenius di Playstore
Foto: Screenshot
Aplikasi Zenius di Playstore

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mengusung konsep Education Technology atau EdTech, Zenius meluncurkan Zenius app yang membuat belajar semakin praktis. Berbeda dengan versi daring, melalui aplikasi Zenius membuat pelajar tak hanya bisa mengakses 80.00 video belajar, tetapi juga dapat mempraktikkan langsung apa yang sudah dipelajari melalui ribuan butir soal yang telah disediakan.

Nantinya, akan ada laporan penilaian dari hasil soal yang dikerjakan. Selain itu, pelajar SD sampai SMA juga akan mengetahui kesalahan yang dilakukan karena akan ada pembahasan di setiap soalnya.

Tiap video di aplikasi Zenius berdurasi satu jam, namun hanya memakan 40 mb. Setiap video yang dibuat memang sengaja menggunakan kompresi canggih agar menjamin kuota super irit.

Selain itu, Zenius App juga dilengkapi dengan Smart Delivery Network sehingga bisa diakses melalui jaringan 4G, 3G, dan bahkan EDGE. Rizky Andriawan, Chief Technology Officer Zenius Education menyebut, inovasi ini bermula dari tingginya antusiasme masyarakat ketika pertama kali meluncurkan Zenius App versi BETA beberapa bulan lalu.

“Kami juga berencana untuk mengembangkan ini dalam skala yang jauh lebih besar lagi, tetapi juga lebih dekat dengan pengguna," ujar Rizky.

Saat ini, baru pengguna Android saja yang bisa berlangganan Zenius App. Namun, September 2019 akan diluncurkan pula versi iOS sehingga Zenius App pun dapat diunduh melalui App Store.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement