Kamis 26 Sep 2019 09:19 WIB

Amitabh Bachchan Raih Penghargaan Tertinggi Film India

Amitabch Bachchan sudah menghasilkan lebih dari 200 film sejak 1969.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Indira Rezkisari
Amitabh Bachchan
Foto: EPA
Amitabh Bachchan

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Aktor Bollywood Amitabh Bachchan diberi penghargaan dengan kehormatan tertinggi film India, Dadasaheb Phalke Award. Penghargaan ini dinamai dari Dadasaheb Phalke yang menyutradarai film pertama India, Raja Harishchandra, pada tahun 1913.

Pengumuman ini dibuat pada Selasa (24/9) oleh Menteri Informasi dan Penyiaran India Prakash Javadekar dalam sebuah cicitan Twitter.

Baca Juga

"Legenda Amitabh Bachchan, yang menghibur dan menginspirasi selama dua generasi, telah dipilih dengan suara bulat untuk Penghargaan Dadasaheb Phalke. Seluruh negara dan komunitas internasional senang. Selamat untuknya dari hati saya yang terdalam," kata Javadekar dilansir dari The Hollywood Reporter, Kamis (26/9).

"Sulit untuk mencari kata-kata yang tepat untuk menanggapi ini. Untuk ucapan yang mengalir, saya sangat bersyukur dan terima kasih yang tulus," kata Bachchan di Twitter-nya saat pengguna media sosial itu ramai mengucapkan selamat.

Bachchan (76 tahun) menandai tahun ke-50 di bioskop tahun ini, setelah debutnya tahun 1969 di film Saat Hindustani.  Filmografinya mencakup lebih dari 200 film dan di tahun 70-an dan 80-an Bachchan berada di puncaknya.

Dia berakting dalam beberapa film terbesar sinema India seperti Zanjeer, Deewar dan Sholay, antara lain. Dominasi atas film laris India pada saat itu menyebabkan sutradara Prancis Francois Truffaut memuji Bachchan sebagai "industri satu orang."

Pada tahun 2000, Bachchan membuat sejarah televisi ketika ia menjadi pembawa acara Who Wants to Be Millionaire versi India, yang mencatat rekor rating televisi. Dia masih terus menjadi pembawa acara di musim ke-11 yang ditayangkan di Sony Entertainment Television.

Bachchan juga melakukan debut Hollywood pada 2013 di The Great Gatsby karya Baz Luhrmann. Bachchan baru-baru ini membintangi film thriller Bollywood, Badla, sebuah remake resmi film Spanyol The Invisible Guest.

Di antara banyak penghargaannya, Bachchan juga menerima kehormatan sipil tertinggi Prancis, Knight of the Legion of Honor pada 2007.

Penghargaan Dadasaheb Phalke akan diberikan kepada Bachchan di ibu kota New Delhi sebagai bagian dari Penghargaan Film Nasional, yang akan diberikan oleh Presiden India Ram Nath Kovind. Tanggal acara masih belum diumumkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement