Sabtu 01 Feb 2020 06:00 WIB

Berbekal Foto Editan, Ibu Akali Anak Malas Mandi

Seorang ibu di grup Facebook Mommie Manie punya trik untuk akali anak malas mandi.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Seorang ibu di Inggris mengedit foto anaknya yang sedang tidur dengan menambahkan gambar kecoak. Dia melakukannya untuk mengakali anaknya yang malas mandi.
Foto: Facebook
Seorang ibu di Inggris mengedit foto anaknya yang sedang tidur dengan menambahkan gambar kecoak. Dia melakukannya untuk mengakali anaknya yang malas mandi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setiap ibu memang harus inovatif dan kreatif kala membujuk buah hati untuk rajin makan, belajar, maupun mandi. Dalam sebuah grup Facebook Mommie Mania, seorang anggota membagikan cara unik untuk menggerakkan anaknya agar tak malas mandi.

Ibu tersebut memotret buah hatinya yang sedang tertidur, kemudian ia mengedit dan menambahkan gambar kecoak yang sedang merangkak di atas tubuh anaknya. Foto editan itu kemudian ia perlihatkan kepada si kecil. Ternyata, cara itu berhasil membuat buah hatinya rajin mandi.

Baca Juga

"Dia tidak mau mandi, jadi saya mengambil foto ketika dia sedang tidur dan mengeditnya dengan menambahkan gambar kecoak. Sekarang dia mandi 10 kali sehari," kata ibu itu setengah berkelakar, dilansir The Sun, Jumat (31/1).

Postingan itu juga telah dibagikan oleh lebih dari 66 ribu pengguna Facebook. Banyak warganet yang memuji cara sang ibu dan menyebut cara itu sebagai trik jenius.

"Saya akan melakukan cara ini jika nanti cucu perempuan saya tidak mau mandi," demikian kata warganet.

OMG I love it. Tetapi saya akan melakukan cara ini untuk gigi anakku, karena dia malas menggosok gigi padahal dia selalu tidur dengan mulut terbuka! Terima kasih atas idenya," tulis warganet lain.

Para ibu lainnya juga berterima kasih atas postingan ibu tersebut. Sebab, setelah melihat foto editan tersebut anaknya jadi rajin mandi.

"Putraku benci mandi dan menjerit setiap mandi. Setelah saya melihat ini saya menunjukkan kepadanya, dia tiba-tiba berkata dia ingin mandi setiap hari," kata ibu tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement