Ahad 06 Dec 2020 12:30 WIB

FIABCI-REI Beri Award Bagi Proyek Properti Terbaik Nasional

Ajang penganugerahan ini untuk pertama kalinya dilakukan secara daring karena pandemi

Red: Budi Raharjo
Ketua Umum DPP REI Paulus Totok Lusida
Foto: Ist
Ketua Umum DPP REI Paulus Totok Lusida

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Sejumlah proyek properti terbaik nasional dari berbagai kategori akan dianugerahi FIABCI Indonesia-REI Excellence Award 2020. Penerima anugerah yang diselenggarakan oleh FIABCI Indonesia dan Realestat Indonesia (REI) ini nantinya akan diikutsertakan pada penghargaan kelas dunia FIABCI Prix d’Excellence Award.  

Ketua Panitia FIABCI Indonesia-REI Excellence Award 2020, Meiko Handoyo, mengatakan FIABCI Indonesia-REI Excellence Award 2020 merupakan pemberian penghargaan kepada pengembang dan proyek properti Indonesia yang berkualitas. Syarat-syarat penjurian dan penilaian seluruhnya mengacu kepada kriteria FIABCI Prix d’Excellence Award.

“Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, ajang penganugerahan ini untuk pertama kalinya dilakukan secara daring karena dalam situasi pandemi. Namun kami yakin ini semua tidak mengurangi penghargaan atas karya-karya terbaik properti anak bangsa,” ujar Meiko dalam siaran persnya, Sabtu (5/12).

Seremoni pengumuman anugerah FIABCI Indonesia-REI Excellence Award diadakan bersamaan dengan penyelenggaraan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) REI 2020 yang disiarkan secara live streaming. Seleksi sudah dilakukan tim juri yang terdiri dari para pakar di bidang arsitektur, perencana kota, dan juga unsur pemerintahan sejak awal September 2020 dengan 15 kategori internasional dan satu kategori lokal yakni perumahan MBR.

Tersaring 97 proyek untuk 16 kategori, dengan tata laksana penjurian dilakukan secara online scoring dan online meeting. “Besar harapan kami pemenang FIABCI Indonesia-REI Excellence Award 2020 dapat mempersiapkan diri saat nanti maju ke tingkat internasional dan dapat mengharumkan nama Indonesia di ajang FIABCI Prix d’Excellence Award yang diselenggarakan Federasi RealEstate International,” kata Meiko.

Meiko mengatakan ajang kelas dunia itu akan menjadi ruang bagi para pengembang di Tanah Air juga sekaligus mempromosikan karya-karya terbaik anak bangsa di tingkat internasional. “Oleh karena itu, REI Excellence Award ini menjadi event yang paling tepat untuk menumbuhkan motivasi pengembang dan stakeholder bidang properti di Indonesia untuk menciptakan properti berkualitas untuk ditampilkan di pentas dunia,” ucapnya.

Ketua Umum DPP REI Paulus Totok Lusida mengharapkan situasi pandemi yang telah membuat pasar properti turun bahkan ada yang anjlok sampai 50 persen tidak menyurutkan semangat para pengembang anggota REI. “Kita tentu berharap bisa bangkit bersama. Salah satunya adalah berupaya menyesuaikan diri dengan desain baru, tata lingkungan baru dan tata kota baru di dalam suasana adaptasi kebiasaan baru termasuk pasca pandemi nanti. Oleh karena itu, ajang award ini sangat penting untuk menjadi contoh di Indonesia,” ujar dia.

Presiden FIABCI Indonesia, Budiarsa Sastrawinata mengatakan penghargaan seperti ini diperlukan sebagai apresiasi kepada pengembang yang sudah menghasilkan karya berkualitas dan bermutu. Selain dapat meningkatkan daya saing pengembang nasional, serta turut mendorong investasi yang lebih besar ke Tanah Air.

“Realestat ini adalah salah satu sektor penting yang memengaruhi industri ikutan lainnya, serta memberikan sumbangsih dalam menyediakan kebutuhan papan bagi masyarakat khususnya MBR,” kata Budiarsa.

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلرِّجَالُ قَوَّامُوْنَ عَلَى النِّسَاۤءِ بِمَا فَضَّلَ اللّٰهُ بَعْضَهُمْ عَلٰى بَعْضٍ وَّبِمَآ اَنْفَقُوْا مِنْ اَمْوَالِهِمْ ۗ فَالصّٰلِحٰتُ قٰنِتٰتٌ حٰفِظٰتٌ لِّلْغَيْبِ بِمَا حَفِظَ اللّٰهُ ۗوَالّٰتِيْ تَخَافُوْنَ نُشُوْزَهُنَّ فَعِظُوْهُنَّ وَاهْجُرُوْهُنَّ فِى الْمَضَاجِعِ وَاضْرِبُوْهُنَّ ۚ فَاِنْ اَطَعْنَكُمْ فَلَا تَبْغُوْا عَلَيْهِنَّ سَبِيْلًا ۗاِنَّ اللّٰهَ كَانَ عَلِيًّا كَبِيْرًا
Laki-laki (suami) itu pelindung bagi perempuan (istri), karena Allah telah melebihkan sebagian mereka (laki-laki) atas sebagian yang lain (perempuan), dan karena mereka (laki-laki) telah memberikan nafkah dari hartanya. Maka perempuan-perempuan yang saleh adalah mereka yang taat (kepada Allah) dan menjaga diri ketika (suaminya) tidak ada, karena Allah telah menjaga (mereka). Perempuan-perempuan yang kamu khawatirkan akan nusyuz, hendaklah kamu beri nasihat kepada mereka, tinggalkanlah mereka di tempat tidur (pisah ranjang), dan (kalau perlu) pukullah mereka. Tetapi jika mereka menaatimu, maka janganlah kamu mencari-cari alasan untuk menyusahkannya. Sungguh, Allah Mahatinggi, Mahabesar.

(QS. An-Nisa' ayat 34)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement