Ahad , 13 Jun 2021, 03:20 WIB

Cedera Betis, Florenzi Bakal Absen Saat Italia Bertemu Swiss

Rep: Frederikus Bata / Red: Andri Saubani
Gelandang Timnas Turki, Hakan Calhanoglu (bawah), berebut bola dengan pemain Itali, Alessandro Florenzi, dalam laga Grup A Euro 2020 di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (11/6).
Foto EPA-EFE/Ettore Ferrari

Gelandang Timnas Turki, Hakan Calhanoglu (bawah), berebut bola dengan pemain Itali, Alessandro Florenzi, dalam laga Grup A Euro 2020 di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (11/6).

Florenzi bermain sejak awal pada laga kemenangan Italia atas Turki.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Kabar kurang sedap, terdengar dari tim nasional Italia. Bek kanan Gli Azzurri, Alessandro Florenzi dilaporkan mengalami cedera betis.

Florenzi bermain sejak awal saat para gladiator Negeri Piza tampil pada laga pembuka Piala Eropa 2020. Skuat polesan Roberto Mancini membantai Turki, tiga gol tanpa balas, di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (12/6) dini hari WIB.

Baca Juga

Kemenangan tuan rumah harus dibayar mahal. Sang bek cuma mentas pada babak pertama.

Betisnya bermasalah. Mancini lantas memasukkan Giovanni Di Lorenzo, menggantikan sosok yang musim lalu, membela Paris Saint-Germain itu.

"Menurut Sky, Florenzi telah menjalani pemeriksaan. Ia tidak mengalami cedera parah, tapi ia akan melewatkan pertandingan kedua di Grup A melawan Swiss," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Ahad (13/6).

Tim medis bakal terus memantau kondisi eks kapten AS Roma itu. Untuk sementara, ia mendekam di ruang perawatan.

Apa yang terjadi pada Florenzi, menambah pekerjaan rumah untuk seorang Mancini. Ia harus memaksimalkan amunisi yang ada.

Ia belum bisa menggunakan jasa Marco Verratti. Gelandang asal klub PSG sedang dalam pemulihan cedera otot.

Mancini sudah kehilangan Lorenzo Pellegrini, satu hari sebelum euro 2020 dimulai. Sebagai gantinya, ia memanggil Gaetano Castrovilli.

Italia memulai turnamen antar negara benua biru edisi terkini dengan hasil gemilang. Kemenangan telak atas Turki membuat Gli Azzurri berada di puncak klasemen sementara Grup A.

Partai lainnya di Grup A, mempertemukan Swiss vs Wales. Duel di Stadion Olimpiade, Baku, Azerbaijan, berkesudahan imbang 1-1.

Dengan demikian, Italia berkesempatan menggenggam tiket 16 besar pada partai kedua. Kemenangan atas Swiss membuat pasukan Mancini melaju mulus ke tahapan lanjutan. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Kamis (17/6) dini hari WIB.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
italia vs swiss swiss vs italia alesandro florenzi gli azzurri piala eropa 2020 euro 2020 timnas italia roberto mancini timnas swiss vladimir petkovic granit xhaka italiavsswisseuro2020 uefa euro 2021 piala eropa 2021 kejuaraan eropa 2020 jadwal euro 2020 jadwal siaran langsung euro 2020
Berita Terpopuler
Berita Lainnya