Kamis 26 Aug 2021 03:48 WIB

Rumah Zakat dan Patriot Desa Salurkan Superqurban

Sasaran utama relawan dalam penyaluran superqurban ini lansia rawan gizi

Red: Hiru Muhammad
Rumah Zakat lansia
Foto: dok. Istimewa
Rumah Zakat lansia

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Bertepatan dengan tasu’a asyura atau 9 dan 10 muharram 1443 H, Rumah Zakat bersama Patriot Desa Tamansari melakukan penyaluran Superqurban sebanyak 200 paket kepada 100 Penerima Manfaat para lansia, Sabtu (21/8).

Menurut data kependudukan Desa Tamansari, lansia di Desa Tamansari berjumlah lebih dari 300 jiwa.  Namun, yang menjadi sasaran utama relawan dalam penyaluran superqurban ini adalah lansia yang rawan gizi. Penyaluran Superqurban ini dilakukan secara door to door agar relawan bisa secara langsung menjelaskan kepada pereima manfaat terkait manfaat dan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu sebagai salah satu cara Rumah Zakat dan Patriot Desa dalam menebar kebermanfaatan dan tentunya juga sebagai bentuk rasa peduli terhadap sesama.

Abah Ko’I, warga kedusunan Cibodas Desa Tamansari, adalah salah satu penerima superqurban dalam kegiatan ini. Saat didatangi oleh relawan, kondisi Abah sedang tidak sehat, menurut informasi dari sang isteri sudah beberapa minggu ini beliau merasa kesakitan dibagian lututnya hingga tidak sanggup lagi berjalan.

Setelah menjelaskan maksud dan tujuan kedatangan relawan ke kediaman mereka (Abah dan isterinya) dan menyerahkan Superqurban, mereka tersenyum bahagia dan berterima kasih kepada Rumah Zakat dan relawan atas kepeduliannya kepada mereka. Selain keluarga Abah Ko’I di atas, seluruh penerima Superqurban bersyukur karena kepedulian Rumah Zakat bisa dirasakan oleh para lansia rawan gizi di Desa Tamansari.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement