Selasa 02 Nov 2021 15:54 WIB

Infografis Liverpool Vs Atletico Madrid: Amankan 16 Besar

Liverpool akan menghadapi Atletico Madrid pada laga keempat Grup B Liga Champions.

Red: Israr Itah
Foto: DOK REPUBLIKA
Liverpool vs Atletico Madrid.

REPUBLIKA.CO.ID, Liverpool akan menghadapi Atletico Madrid pada laga keempat Grup B Liga Champions di Anfield, Kamis (4/11) dini hari WIB. The Reds akan memastikan langkah ke 16 besar jika menaklukkan tamunya.

 

Fakta Jelang Laga

- Liverpool memimpin Grup  B dengan nilai 9, unggul 5 poin dari Atletico dan Porto. Menang atas Atletico menggaransi the Reds minimal sebagai runner-up grup dan lolos ke babak gugur.

- Kedua tim sudah 7 kali bertemu di kompetisi Eropa dengan Atletico menang 3 kali, Liverpool 2 kali, dan 2 laga berakhir imbang.

- Pertemuan terakhir kedua tim terjadi di Wanda Metropolitano, Madrid, bulan lalu. Liverpool mengalahkan Atletico 3-2.

- Liverpool sudah 14 kali lolos ke babak gugur. Hanya 3 kali the Reds gagal ke-16 besar dari fase grup.

- Liverpool hanya menang 6 kali dari 20 laga di Anfield melawan tim Spanyol, tapi 4 kemenangan diraih dalam 8 laga terakhir (2 imbang, 2 kalah).

- 4 dari 8 laga tandang terakhir Atletico di Eropa berakhir dengan kekalahan (menang 3, imbang 1).

- Eks penyerang Liverpool Luis Suarez pernah membobol gawang mantan timnya pada semifinal Liga Champions 2018/2019, ketika itu memperkuat Barcelona.

- Liverpool tanpa Naby Keita yang cedera, sementara Atletico minus Antoine Griezmann yang terkena larangan bermain.

 

Sumber: Uefa.com, whoscored

Pengolah: Israr Itah

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَكَتَبْنَا عَلَيْهِمْ فِيْهَآ اَنَّ النَّفْسَ بِالنَّفْسِ وَالْعَيْنَ بِالْعَيْنِ وَالْاَنْفَ بِالْاَنْفِ وَالْاُذُنَ بِالْاُذُنِ وَالسِّنَّ بِالسِّنِّۙ وَالْجُرُوْحَ قِصَاصٌۗ فَمَنْ تَصَدَّقَ بِهٖ فَهُوَ كَفَّارَةٌ لَّهٗ ۗوَمَنْ لَّمْ يَحْكُمْ بِمَآ اَنْزَلَ اللّٰهُ فَاُولٰۤىِٕكَ هُمُ الظّٰلِمُوْنَ
Kami telah menetapkan bagi mereka di dalamnya (Taurat) bahwa nyawa (dibalas) dengan nyawa, mata dengan mata, hidung dengan hidung, telinga dengan telinga, gigi dengan gigi, dan luka-luka (pun) ada qisas-nya (balasan yang sama). Barangsiapa melepaskan (hak qisas)nya, maka itu (menjadi) penebus dosa baginya. Barangsiapa tidak memutuskan perkara menurut apa yang diturunkan Allah, maka mereka itulah orang-orang zalim.

(QS. Al-Ma'idah ayat 45)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement