Selasa 16 Nov 2021 20:41 WIB

Gubernur Sumbar Minta Dukungan MPR untuk Bangun Monumen PDRI

Selain MPR, Gubernur Mahyeldi juga meminta dukungan Kemenhan dan Menko Polhukam

Rep: Febrian Fachri/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Foto udara museum dan auditorium yang berada di kompleks Monumen Nasional Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) di Nagari Koto Tinggi Kabupaten Limapuluhkota, Sumatera Barat. Gubernur Sumatra Barat, Mahyeldi, meminta dukungan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo untuk percepatan pembangunan Kawasan Monumen Nasional PDRI yang masih belum selesai 100 persen.
Foto: Iggoy el Fitra/ANTARA
Foto udara museum dan auditorium yang berada di kompleks Monumen Nasional Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) di Nagari Koto Tinggi Kabupaten Limapuluhkota, Sumatera Barat. Gubernur Sumatra Barat, Mahyeldi, meminta dukungan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo untuk percepatan pembangunan Kawasan Monumen Nasional PDRI yang masih belum selesai 100 persen.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur Sumatra Barat, Mahyeldi, meminta dukungan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo untuk percepatan pembangunan Kawasan Monumen Nasional PDRI yang masih belum selesai 100 persen.

"Monumen ini adalah pengingat tonggak sejarah peristiwa Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) yang menjaga kedaulatan NKRI di mata internasional saat agresi Belanda II. Sejarah yang fundamental ini penting untuk diingat guna meningkatkan rasa nasionalisme salah satunya dengan penyelesaian pembangunan Monas PDRI," kata Mahyeldi, saat diterima beraudiensi oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo di ruangannya, Selasa (16/11).

Mahyeldi mengatakan saat ini secara fisik bangunan Monas PDRI sudah hampir rampung. Tapi masih butuh penyelesaian pada beberapa sisi, termasuk interior.

Sebelumnya Mahyeldi juga sudah meminta dukungan dari Kementerian Pertahanan serta Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Selain meminta dukungan Gubernur Mahyeldi sekaligus mengundang Ketua MPR RI Bambang Soesatyo untuk menghadiri Peringatan Hari Bela Negara ke-73 di Koto Tinggi Sumatera Barat sambil meninjau kondisi Monas PDRI.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyambut baik undangan Gubernur Sumbar dan akan menjadwalkan untuk menghadiri peringatan Hari Puncak Peringatan Hari Bela Negara ke-73 tahun 2021 di Sumbar.

Terkait percepatan keluarnya Inpres Percepatan Penyelesaian Kawasan Monumen Bela Negara, Ketua MPR berjanji mencoba mendorong agar pihak terkait bisa merealisasikannya.

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
فَمَنْ اَظْلَمُ مِمَّنِ افْتَرٰى عَلَى اللّٰهِ كَذِبًا اَوْ كَذَّبَ بِاٰيٰتِهٖۗ اُولٰۤىِٕكَ يَنَالُهُمْ نَصِيْبُهُمْ مِّنَ الْكِتٰبِۗ حَتّٰٓى اِذَا جَاۤءَتْهُمْ رُسُلُنَا يَتَوَفَّوْنَهُمْۙ قَالُوْٓا اَيْنَ مَا كُنْتُمْ تَدْعُوْنَ مِنْ دُوْنِ اللّٰهِ ۗقَالُوْا ضَلُّوْا عَنَّا وَشَهِدُوْا عَلٰٓى اَنْفُسِهِمْ اَنَّهُمْ كَانُوْا كٰفِرِيْنَ
Siapakah yang lebih zalim daripada orang yang mengada-adakan kebohongan terhadap Allah atau yang mendustakan ayat-ayat-Nya? Mereka itu akan memperoleh bagian yang telah ditentukan dalam Kitab sampai datang para utusan (malaikat) Kami kepada mereka untuk mencabut nyawanya. Mereka (para malaikat) berkata, “Manakah sembahan yang biasa kamu sembah selain Allah?” Mereka (orang musyrik) menjawab, “Semuanya telah lenyap dari kami.” Dan mereka memberikan kesaksian terhadap diri mereka sendiri bahwa mereka adalah orang-orang kafir.

(QS. Al-A'raf ayat 37)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement