Selasa 08 Feb 2022 08:08 WIB

Aguero: Saya Seperti Iron Man

Aguero pensiun dari Barcelona karena mengalami masalah gangguan irama jantung.

Rep: dip purwadi/ Red: Partner
.
.

Sergio Aguero menunjukkan dadanya yang dipasang chip di jantungnya. (Marca/Twitch)
Sergio Aguero menunjukkan dadanya yang dipasang chip di jantungnya. (Marca/Twitch)

JAKARTA – Sergio Aguero, mantan striker Barcelona, mengaku dirinya sekarang memiliki chip yang ditanam di jantungnya. Dengan benda kecil tersebut, irama detak jantung pemain asal Argentina itu bisa terdeteksi.

‘’Saya punya chip di sini (menunjuk ke dadanya),’’ kata Aguero lewat saluran Twitch-nya, seperti dikutip Marca, Senin (7/2/2022). "Pada malam hari, saya mengeluarkan lampu berwarna, saya seperti Iron Man.’’

Aguero menceritakan chip-nya tersebut berfungsi untuk mengontrol irama detak jantungnya. Jika jantungnya berdetak kencang, chip akan memberi sinyal peringatan kepada dokternya.

‘’Saya punya chip, gila. Dan, jika jantung saya berdetak kencang, itu langsung memberi tahu dokter,’’ katanya.

Aguero bergabung dengan Barcelona pada musim panas 2021. Namun, pemain yang juga pernah memperkuat Atletico Madrid ini hanya tampil sebanyak enam kali untuk Barcelona.

Aguero harus ditarik keluar lapangan ketika membela Barcelona menghadapi Alaves pada November tahun lalu. Ia mengeluhkan sakit pada bagian dadanya. Laga lawan Alaves itu menjadi laga terakhirnya sebelum dia akhirnya memutuskan pensiun karena masalah gangguan irama jantung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement