Pemkot Semarang Siapkan Vaksin Penguat Pemudik Lolos Pulang Kampung

Red: Muhammad Fakhruddin

Pemkot Semarang Siapkan Vaksin Penguat Pemudik Lolos Pulang Kampung (ilustrasi).
Pemkot Semarang Siapkan Vaksin Penguat Pemudik Lolos Pulang Kampung (ilustrasi). | Foto: ANTARA/Aprillio Akbar

REPUBLIKA.CO.ID,SEMARANG -- Pemerintah Kota Semarang menyiapkan vaksin COVID-19 dosis ketiga bagi para pemudik yang lolos masuk ibu kota Jawa Tengah ini namun belum mendapat suntikan vaksinasi penguat itu.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengatakan vaksinasi dosis ketiga ini bukan hanya untuk warga Semarang, namun juga mereka dari luar Semarang. "Pemkot Semarang memberi kesempatan bagi pemudik yang belum sempat divaksin 'booster' (penguat) dan lolos," katanya.

Dinas Kesehatan Kota Semarang akan menyiapkan tenaga kesehatan yang nantinya disiagakan selama 24 jam untuk memberikan pelayanan vaksinasi penguat. Ia menuturkan wajib vaksin dosis ketiga menjadi syarat bagi masyarakat yang akan mudik Lebaran.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota Semarang berinisiatif menyiapkan vaksin dosis ketiga bagi pemudik maupun warga Semarang yang akan pulang kampung. Sebagai upaya antisipasi tingginya arus mudik pada tahun ini, ia juga meminta para pengelola pusat-pusat keramaian untuk mengoptimalkan penggunaan aplikasi Pedulilindungi. "Siapkan aplikasi Pedulilindungi. Nantinya yang belum di 'booster' tidak boleh masuk," katanya.

Baca Juga

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Gerbang Tol Kalikangkung Semarang Siap Hadapi Lonjakan Pemudik

Pantau Langsung Komoditas Strategis Pangan di Lapangan, Dirjen Kementan: Masih Aman

Calon Pemudik di Pamekasan Serbu Gerai Vaksin Terpadu

Dirjen Hubdat: Pendaftaran Mudik Gratis Tahap II Dibuka 18 April, Ini Syaratnya

Ini Ketentuan Mudik Lebaran dengan Transportasi Udara di Semarang

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark