Tumpukan Anime Jepang yang Rilis Musim Gugur 2022

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Fernan Rahadi

My Hero Academia
My Hero Academia | Foto: imdb.com

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Penggemar anime Jepang saat ini tertuju pada musim gugur 2022 ini. Pasalnya, pada musim gugur Jepang nanti akan banyak 'tumpukan' anime yang akan tayang.

Beberapa anime secara resmi sudah diumumkan akan tayang pada musim gugur ini, seperti yang dilansir dari ComicBook. Salah satunya Mob Psycho 100 Season 3.

Belum lama ini, official dari Mob Psycho 100 Season 3 telah mengumumkan bahwa anime tersebut akan tayang mulai Oktober 2022. Penggemar pun tidak sabar menunggu dan memasukkan serial ini dalam daftar anime yang akan ditonton nanti.

Sejalan dengan dikonfirmasinya Mob Psycho tayang pada Oktober, anime lainnya juga akan menambah daftar yang akan dirilis pada musim gugur. Mulai dari Bleach: Thousand-Year Blood War, dan My hero Academia Season 6.

JoJo's Bizarre Adventure: Stone Ocean, Spy x Family (cour 2), Uzumaki, Golden Kamuy Season 4, dan To Your Eternity Season 2 juga akan mulai tayang pada musim gugur tahun ini.

Beberapa anime lainnya juga direncanakan akan tayang tahun ini. Seperti Chainsaw Man, meskipun belum dipastikan tanggal pasti anime ini akan tayang perdana.

Tidak hanya itu, penggemar anime juga berharap anime Blue Lock juga akan dirilis tahun ini. Jika dari seluruh daftar tersebut akan tayang di musim gugur, setidaknya akan membuat penggemar anime sibuk selama liburan.

Sebelumnya, Warner Bros Japan dan Studio Bones akhirnya mengeluarkan teaser trailer baru dari anime Mob Psycho 100 Season 3, Kamis (12/5). Anime ini diungkapkan akan mulai tayang pada musim gugur Jepang 2022 ini, yakni pada Oktober setelah lebih dari dua tahun season sebelumnya selesai pada 2019 lalu.

Dari teaser trailer yang dibagikan, beberapa pemeran atau pengisi suara maupun staf lama yang memproduksi anime tersebut sebelumnya kembali di season ketiga, seperti dilansir dari ANN. Anime Mob Psycho 100 sendiri diambil dari manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh mangaka One.

Pengisi suara yang kembali dalam season ketiga ini diantaranya Takanori Hoshino sebagai Serizawa, Atsumi Tanezaki sebagai Tome Kurata, Uki Satake sebagai Tsubomi, Ayumi Fujimura sebagai Ichi Mezato, Toshihiko Seki sebagai Musashi Goda dan Yoshimasa Hosoya sebagai Tenga Onigawara.

Setsuo Ito, Takahiro Sakurai, Akio Ohtsuka, Miyu Irino, dan Yoshitsugu Matsuoka juga kembali sesuai dengan perannya di season sebelumnya. Masing-masing dari pengisi suara tersebut kembali memerankan sebagai Shigeo Kageyama (atau Mob), Arataka Reigen, Ekubo, Ritsu Kageyama, dan Teruki Hanazawa.

Selain itu, Ryo Kono juga kembali sebagai art director, yang mana juga berkontribusi dalam produksi anime Mob Psycho 100 di season sebelumnya. Termasuk Shihoko Nakayama sebagai color design, Mayuku Furumoto sebagai photography director dan Kiyoshi Hirose sebagai editor.

Season pertama dari anime ini mulai tayang di Jepang pada Juli 2016 dengan total 12 episode. Season keduanya mulai tayang perdana pada Januari 2019 dengan total 13 episode.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Terkait


My Hero Academia Bakal Dapatkan 2 Episode Spesial

Lima Topi Karakter Anime Paling Ikonik

Anime Lovers, Aplikasi Nonton Anime Paling Populer 2022

Spy x Family Masuk Daftar NYT Bestseller Mei 2022

Jujutsu Kaisen 0 Jadi Film Anime Terbesar ke-7 Sepanjang Masa

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark