Ahad 22 May 2022 09:00 WIB

Pertamina Salurkan Bantuan 1.000 Paket Sembako di Maluku

Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Pertamina guna mempercepat pemulihan ekonomi.

Rep: ANTARA/ Red: Fuji Pratiwi
Bantuan sembako (ilustrasi). Pertamina Patra Niaga regional Papua Maluku menyalurkan bantuan 1.000 paket kebutuhan pokok atau Sembako di Provinsi Maluku pascapandemi Covid- 19.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Bantuan sembako (ilustrasi). Pertamina Patra Niaga regional Papua Maluku menyalurkan bantuan 1.000 paket kebutuhan pokok atau Sembako di Provinsi Maluku pascapandemi Covid- 19.

REPUBLIKA.CO.ID, AMBON -- Pertamina Patra Niaga regional Papua Maluku menyalurkan bantuan 1.000 paket kebutuhan pokok atau Sembako di Provinsi Maluku pascapandemi Covid- 19.

Bantuan sosial 1.000 paket kebutuhan pokok disalurkan kepada masyarakat melalui program Pertamina Peduli. "Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Pertamina guna mempercepat pemulihan ekonomi," kata Area Menager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku, Edi Mangun, Sabtu (21/5/2022).

Baca Juga

Penyaluran paket kebutuhan pokok diserahkan secara simbolis oleh Sales Branch Manajer Rayon II Maluku, Yunus Muharrahman kepada Ketua Komisi II DPRD Provinsi Maluku, Saudah Tuanakotta Tethool.

Edi menyatakan, program Pertamina Peduli bertujuan menjadi penggerak kembali roda perekonomian masyarakat dan berusaha menekan resesi ekonomi pasca Pandemi Covid-19. "Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat bagi masyarakat dan menjadi penggerak roda ekonomi melalui pemenuhan energi nasional, program ini juga menjadi bukti nyata keberadaan Pertamina untuk masyarakat," katanya.

Ketua Komisi II DPRD Provinsi Maluku, Saudah Tuanakotta Tethool, menyampaikan, atas nama masyarakat Maluku mengucapkan terima kasih kepada Pertamina atas program bantuan sosial yang telah diberikan. Program ini katanya, diterima dengan baik dan DPRD sebagai wakil rakyat akan membantu mendistribusikan bantuan yang telah di berikan untuk dapat tepat sasaran kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

"Harapan kami bantuan sosial seperti ini akan ada terus untuk membantu masyarakat," kata Saudah.

Bantuan yang diberikan berupa paket kebutuhan pokok berupa lima ton beras akan didistribusikan kepada masyarakat di Provinsi Maluku.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement