Jumat 15 Jul 2022 12:30 WIB

Rashford Temukan Semangatnya Lagi di Bawah Asuhan Erik Ten Hag

Nasib Rashford bersama Manchester United sempat menjadi pertanyaan.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Reaksi pemain Manchester United Marcus Rashford saat laga melawan Leicester City di Old Trafford,  Manchester, 02 April 2022.
Foto: (EPA-EFE/TIM KEETON)
Reaksi pemain Manchester United Marcus Rashford saat laga melawan Leicester City di Old Trafford, Manchester, 02 April 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Penyerang Manchester United (MU) Marcus Rashford mengatakan dirinya berada di tempat yang baik dengan menegaskan sangat bersemangat untuk memulai awal baru di bawah kepemimpinan Erik ten Hag.

"Saya pikir kami bisa melakukan banyak hal bersama. Bagi saya, ini adalah awal yang baru dan sesuatu yang saya nantikan," kata Rashford menegaskan dilansir Sportsmole, Jumat (15/7/2022).

Baca Juga

Nasib Rashford bersama Manchester United sempat menjadi pertanyaan dalam beberapa bulan kebelakang. Sebab, performa sang pemain teramat merosot pada kampanye 2021/2022 lalu.

Bahkan beberapa rumor mengatakan Rashford bisa saja mendekati pintu keluar Stadion Old Trafford dengan beberapa klub top Liga Primer Inggris tertarik untuk mengamankan servisnya.

Namun situasi tersebut tampak jelas dengan Rashford diyakini akan menjadi bagian dari skuad MU di bawah besutan pelatih Erik ten Hag. Ia bahkan, telah memainkan laga uji coba pramusim melawan Liverpool.

"Saya pikir dua setengah pekan pertama latihan sudah bagus, kami jauh lebih bugar daripada sebelumnya. Kami memiliki banyak kesalahan di sepanjang jalan, jadi saat ini kami harus memperbaikinya," sambung Rashford.

Pemain berusia 24 tahun itu percaya bahwa dia dapat mencapai banyak hal di bawah kepemimpinan Ten Hag, pun berharap untuk memiliki awal yang baru dalam perjalanannya bersama Iblis Merah.

"Saya berada di tempat yang bagus sekarang dan tak sabar untuk mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain musim ini. Saat ini saya merasa segara dan saya merasa siap," kata pemain jebolan akademi MU.

Rashford menjalani musim sulit pada 2021/2022 kemarin dengan hanya mencetak lima gol serta dua assist dalam 31 penampilan bersama Setan Merah. 

Secara keseluruhan penyerang asal Inggris telah mencetak 93 gol dan mencatatkan 57 assist dalam 302 penampilan untuk Manchester United di semua kompetisi.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement