Sabtu 16 Jul 2022 17:50 WIB

Pascabanjir, Ratusan Warga Perumahan Ambar Waringin Jaya Butuh Bantuan

Hingga saat ini belum ada dapur umum untuk warga.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Ilustrasi banjir.
Foto: Www.freepik.com
Ilustrasi banjir.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR — Ratusan rumah di Perumahan Ambar Waringin Jaya (AWJ) di Desa Waringin Jaya, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor terendam banjir akibat tanggul jebol pada Jumat (15/7/2022) malam. Meski air sudah surut sejak dini hari, ratusan warga yang terdampak membutuhkan bantuan seperti obat-obatan, pakaian layak, tempat tidur, dan makanan.

Ketua RW 014 Desa Waringin Jaya, Thahir Mattoreang, menyebutkan kurang lebih ada 140 dari sekitar 400 rumah yang ada di perumahan tersebut terdampak. Sehingga ratusan warga yang menempatinya harus mengungsi.

Baca Juga

“Semua RT terdampak, ada empat RT. Sebagian ngungsi dj rumah tetangga, musola, di rumah sambil bersihin termasuk saya malam-malam baru tidur pagi,” kata Thahir kepada republika.co.id, Sabtu (16/7/2022).

Ia menjelaskan, pada Jumat (15/7/2022), hujan turun mulai pukul 17.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB. Seusai hujan, aliran sungai mulai meluap.

Dikarenakan tanggul kali hanya terbuat dari tanah dan bukan tanggul permanen, Thahir mengatakan, tanggul pun jebol. Hingga air meluap ke pemukiman warga dalam waktu sepersekian detik, dengan perkiraan ketinggian dada orang dewasa.

Saat ini, kata dia, warga membutuhkan obat-obatan, pakaian layak pakai, tempat tidur yang layak, dan makanan. Lantaran hingga saat ini belum ada dapur umum untuk warga.

“Yang dibutuhkan itu obat-obatan, pakaian, kayak saya pakaian udah nggak ada. Karena kena air semua lemarinya. Tempat tidur yang layak seperti matras atau apa. Sama makanan, iya benar (belum dibuatkan dapur umum),” kata dia menambahkan.

Di samping itu, lanjutnya, warga sempat melakukan evakuasi manual. Sambil menunggu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) datang.

“Ada kebetulan lansia dievakuasi dipindah ke rumah saudaranya, ada juga yang ke rumah anaknya,” ujar dia.

Kepala Pemadam Kebakaran Cibinong, Wahyu, menambahkan aliran Sungai Pesanggrahan meluap dan ada beberapa titik tanggul jebol. Sehingga Air masuk kedalam pemukiman warga. “Dengan intensitas ketinggian sedada orang dewasa. Debit air juga cukup deras,” kata dia. 

Dari data yang ada di pihaknya, kejadian ini nihil korban jiwa. Pemadam kebakaran telah melakukan koordinasi dengan warga setempat, melakukan penurunan perahu karet, membawa warga ke tempat aman untuk berkumpul, dan mencari korban yang terjebak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement