Ahad 07 Aug 2022 09:31 WIB

Trik Masak Telur Ceplok Bulat Sempurna Viral di TikTok, Apa Rahasianya?

Pengguna TikTok membagikan rahasia membuat telor ceplok bulat sempurna.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Telur mata sapi. Untuk membuat telur mata sapi yang bulat sempurna, ada trik yang viral di TikTok yang bisa dicoba.
Foto: Flickr
Telur mata sapi. Untuk membuat telur mata sapi yang bulat sempurna, ada trik yang viral di TikTok yang bisa dicoba.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memasak telur ceplok yang bulat sempurna ternyata bukan hal yang sulit untuk dilakukan. Satu bahan tambahan yang perlu dimiliki untuk membuat telur mata sapi yang bulat sempurna adalah bawang putih.

Trik membuat telur ceplok yang bulat sempurna dengan bawang putih ini disampaikan oleh seorang pengguna TikTok dengan akun @molebo_xx. Menurutnya, yang perlu dilakukan hanyalah menggambar lingkaran di atas wajan sebelum memasukkan telur.

Baca Juga

"Gunakan bawang putih untuk menggambar pola dalam bentuk apa pun yang Anda inginkan di wajan, dan telur akan mengikuti pola itu," jelas pengguna TikTok tersebut, seperti dilansir The Sun, Ahad (7/8/2022).

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah mempersiapkan bahan dan alat yang dibutuhkan, seperti telur, satu siung bawang putih, dan wajan anti lengket. Selanjutnya, panaskan wajan di atas kompor dan gunakan bawang putih untuk menggambar lingkaran di atas wajan tersebut.

Setelah itu, pecahkan telur ke atas wajan. Telur akan dengan sendirinya mengikuti bentuk lingkaran yang sudah dibuat dengan bawang putih. Tambahkan bumbu seperti garam atau lada, masak telur hingga matang, dan telur siap disajikan.

Trik ini tak hanya bisa digunakan untuk membuat telur ceplok berbentuk lingkaran, tetapi juga bentuk lain sesuai selera. Salah satunya adalah bentuk kotak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement