Rabu 17 Aug 2022 14:11 WIB

Cedera Hamstring, Di Maria Dipastikan Absen Saat Juventus Jumpa Sampdoria dan AS Roma

Di Maria tampil impresif pada partai debut resminya bersama Juventus.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Winger Juventus Angel Di Maria dibopong keluar dari lapangan akibat cedera saat laga kontra Sassuolo, Selasa (16/8/2022).
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Winger Juventus Angel Di Maria dibopong keluar dari lapangan akibat cedera saat laga kontra Sassuolo, Selasa (16/8/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Kabar kurang sedap untuk penggemar Juventus. Ini terkait kondisi Angel di Maria.

Pemain sayap asal Argentina itu tampil impresif pada partai debut resminya bersama Juve di pentas Serie A Liga Italia musim 2022/2023. Bianconeri mengalahkan Sassuolo, 3-0 di Stadion Allianz, Turin, Selasa (16/8/2022) dini hari WIB. Di Maria mencetak satu gol dan menyumbang sebiji assist.

Baca Juga

Namun ia hanya tampil hingga menit ke-66. Kebugaran sang winger bermasalah. Beberapa jam kemudian, ia langsung menjalani pemeriksaan.

Hasilnya, tim medis menyatakan Eks Paris Saint-Germain mengalami cedera hamstring. "Di Maria akan absen dalam dua pertandingan berikutnya," demikian laporan yang dikutip dari ansa.it, Rabu (17/8/2022).

Setelah ini, Juventus menyambangi markas AS Roma. Duel giornata kedua Serie A musim 2022/2023 itu berlangsung di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. Kemudian pasukan hitam-putih kembali ke kandangnya.

Pada pekan ketiga, Juve menjamu AS Roma di Stadion Allianz, Turin, Sabtu (27/8/2022) dini hari WIB. Sebuah grande partita tentunya. Pelatih Juve Massimiliano Allegri harus memutar otak guna menemukan komposisi yang pas.

Tanpa Di Maria, Allegri bisa saja menurunkan Juan Cuadrado di posisi sayap kanan. Kemudian di kiri ada Filip Kostic. Keduanya mendukung Dusan Vlahovic di sektor terdepan.

"Kondisi El Fideo akan dinilai lagi dalam 10 hari ke depan," tambah laporan dari ansa.it.

Cedera menjadi momok bagi Juventus dalam dua musim terakhir. Sebelum Di Maria, Juve sudah kehilangan Paul Pogba. Nama terakhir sedang menjalani terapi.

Federico Chiesa dan Kaio Jorge dalam proses pemulihan. Tanpa sederet bintang tersebut, Allegri bakal memberi kesempatan kepada beberapa wonderkid seperti Fabio Miretti, Matias Soule, Nicolo Rovella, Marley Ake, hingga Nicolo Fagiolo untuk membantu para jugador senior Bianconeri.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement