Ahad 18 Sep 2022 23:40 WIB

Madrid Dekati Rekor Kemenangan yang Tak Tersentuh Selama 60 Tahun

Real Madrid mengawali musim dengan meraih delapan kemenangan beruntun.

Rep: dip purwadi/ Red: Partner
.
.

Real Madrid. (Twitter/@realmadriden)
Real Madrid. (Twitter/@realmadriden)

KARTUMERAH – Real Madrid akan bertandang ke markas Atletico Madrid di laga pekan keenam La Liga Spanyol di Civitas Metropolitano, Madrid, pada Senin (19/9/2022) dini hari WIB. Jika mampu membawa pulang kemenangan, Real Madrid semakin mendekati rekor 11 kemenangan yang sudah 60 tahun belum tersentuh.

Skuad Carlo Ancelotti sejauh ini mengawali musim dengan meraih delapan kemenangan beruntun. Los Blancos mengawali dengan meraih trofi Piala Super UEFA usai mengalahkan juara Liga Europa, Eintracht Frankfurt, dengan skor 2-0.

Tren positif Real Madrid berlanjut dengan membukukan lima kemenangan beruntun di pentas La Liga Spanyol. Madrid mengawalinya dengan membungkam tuan rumah Almeria 2-1, lalu menundukkan Celta Vigo (4-1), Espanyol (3-1), Real Betis (2-1) dan terakhir Real Mallorca (4-1).

Di pentas Liga Champions, sang juara bertahan pun memulai dengan raih positif dua kemenangan beruntun. Real Madrid berpesta 0-3 di markas Celtic, lalu menang 2-0 dari menjamu tamu Jerman RB Leipzig.

‘’Torehan delapan kemenangan beruntun di awal musim itu sudah menjadi awal terbaik ketiga dalam 120 tahun sejarah klub,’’ sebut laporan Tribalfootball.

‘’Tim asuhan Carlo Ancelotti kini butuh tiga kemenangan lagi untuk menyamai dua awal terbaik dalam sejarah Madrid,’’ sebutnya. ‘’Yakni ketika Real Madrid asuhan Miguel Munoz membukukan 11 kemenangan pada awal musim 1961-62 dan 1968-69.’’

Ancelotti sebelumnya sukses melewati rekor tujuh kemenangan beruntun di awal musim yang diraih pelatih Manuel Pellegrini pada 2009-10. Madrid juga meraih tujuh kemenangan berturut-turut di awal musim 1916-17, 1931-32, dan 1934-35.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement