Tragedi Kanjuruhan, PSSI larang Arema Jadi Tuan Rumah Sampai Akhir Musim

Red: Fernan Rahadi

PSSI berduka atas munculnya korban dalam pertandingan Arema FC dan Parsebaya.
PSSI berduka atas munculnya korban dalam pertandingan Arema FC dan Parsebaya. | Foto: Instagram Pssi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PSSI melarang Arema FC menjadi tuan rumah sampai Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 ini selesai setelah kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (1/10), usai Arema melawan Persebaya.

"Tim Arema FC dilarang menjadi tuan rumah selama sisa kompetisi musim ini," ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dalam laman PSSI, Ahad (2/10/2022)

Iriawan mengatakan, PSSI menyesalkan peristiwa yang disebut-sebut menimbulkan korban jiwa itu. PSSI sudah membentuk tim investigasi yang segera berangkat ke Malang untuk menemukan gambaran utuh mengenai kejadian tersebut.

Iriawan juga menegaskan dukungan kepada polisi guna menyelidiki kerusuhan tersebut.

"Kami berduka cita dan meminta maaf kepada korban serta semua pihak atas insiden tersebut," kata Iriawan.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) sendiri sudah memutuskan Liga 1 Indonesia musim ini selama satu pekan setelah kerusuhan tersebut.

Sebelumnya dilaporkan sebanyak 127 orang meninggal akibat kerusuhan yang terjadi seusai pertandingan Arema FC Lawan Persebaya Surabaya. Jumlah ini terdiri atas 125 Aremania dan dua orang polisi berdasarkan data kepolisian setempat.

 

Terkait


LBH Surabaya Minta Pemerintah Usut Tuntas Tragedi Kanjuruhan

Menpora: Edukasi kepada Penonton Penting, Olah Raga Ada Menang Ada Kalah

Manajemen Arema Buka Pusat Krisis untuk Korban Kerusuhan

Menpora Amali: Tragedi Stadion Kanjuruhan Tidak Boleh Terulang

Deretan Klub Liga 1 Sampaikan Duka Cita atas Tragedi Kanjuruhan Malang

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark