Senin 31 Oct 2022 16:59 WIB

Ten Hag Semringah, Sebut Rashford Jadi Simbol Kesuksesan Akademi Manchester United

Rahsford sudah menyumbangkan 100 gol untuk MU di liga.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Pemain Manchester United Marcus Rashford merayakan setelah mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan West Ham United di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris,  Senin (31/10/2022) dini hari WIB.
Foto: AP/Jon Super
Pemain Manchester United Marcus Rashford merayakan setelah mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan West Ham United di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Senin (31/10/2022) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Rekor baru ditorehkan Marcus Rashford dalam buku sejarah Manchester United usai mengantarkan Setan Merah membungkam West Ham United, 1-0, Ahad (30/10/2022) malam WIB. Rashford menjadi pemain ke-22 yang berhasil menyumbangkan 100 gol buat klub tersukses di ajang Liga Primer Inggris tersebut. 

Penyerang berusia 25 tahun itu tampil sebagai pahlawan kemenangan United di laga tersebut. Dari dalam kotak penalti, Rashford menanduk dengan sempurna bola hasil umpan lambung Christian Eriksen dari sebelah kanan pertahanan The Hammers. 

Baca Juga

Bola hasil tandukan Rashford itu meluncur dengan deras ke gawang tanpa bisa dihalau bisa dihalau kiper West Ham United, Lukasz Fabianski. Selain menjadi gol kemenangan United di laga pada pekan ke-14 Liga Primer Inggris, gol pada menit ke-38 itu juga menjadi gol ke-100 Rashford selama memperkuat tim utama Setan Merah. 

Rashford mulai dipercaya menghuni tim utama United pada awal musim 2015/2016. Saat itu, Rashford, yang baru berusia 18 tahun, mendapatkan kepercayaan dari pelatih tim utama United, Louis van Gaal. Setahun sebelumnya, Rashford tampil begitu impresif bersama tim United U-19 di kejuaraan remaja UEFA. 

Sejak saat itu, Rashford, yang mulai bergabung bersama akademi United pada usia tujuh tahun, akhirnya menjadi salah satu pilihan utama di lini serang Setan Merah. Secara keseluruhan, penyerang asal Inggris itu mampu mencetak 100 gol buat United setelah tampil di 318 pertandingan di semua ajang. 

Pelatih United, Erik ten Hag, pun menilai, Rashford merupakan salah satu simbol kesuksesan akademi United dalam memproduksi pemain berkualitas. Gol ke-100 Rashford itu pun bertepatan dengan 85 tahun akademi sepak bola United selalu menyumbang pemain ke tim utama Setan Merah. 

''Benar-benar fantastis buat United memiliki akademi yang luar biasa dengan sejarah panjang, 85 tahun tidak selalu menyuplai pemain muda ke tim utama. Saya rasa, Rashford mewakili fakta tersebut dan dia mencetak gol yang brilian,'' ujar Ten Hag seperti dilansir laman resmi klub, Senin (31/10/2022). 

Gol ke gawang The Hammers itu semakin istimewa lantaran berselang sehari sebelum Rashford berulang tahun ke-25, yang jatuh pada 31 Oktober 2022. Ten Hag pun menyebut, gol itu tidak hanya menjadi hadiah yang sempurna, tidak hanya buat United, tapi juga buat dirinya. 

Pelatih asal Belanda itu pun tidak mau ketinggalan dalam perannya untuk terus menggali potensi Rashford. Terlebih, pada musim lalu, Rashford dianggap sempat kesulitan menemukan performa terbaik usai mengalami cedera bahu. Namun, secara perlahan, Rashford mulai mampu bangkit dan telah menyumbang tujuh gol dan tiga assist dari 15 penampilan di semua ajang pada musim ini. 

''Saya selalu berusaha keras untuk mendorong pemain menunjukan kemampuan maksimalnya, mengenalnya secara lebih dalam, dan memicunya. Saya melihat, dia begitu bahagia di tim ini. Ini sudah menjadi dasar yang bagus untuk bisa tampil maksimal,'' kata Ten Hag.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement