Kamis 17 Nov 2022 21:00 WIB

2.985 Atlet dari 408 Perguruan Tinggi Bertanding di Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) 2022

POMNAS ke-17 mempertandingkan 14 cabang olahraga.

Rep: Kampus Republika/ Red: Partner
.
Foto: network /Kampus Republika
.

Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim membuka Pekan Olahraga<a href= Mahasiswa Nasional (POMNAS) ke-17 di Universitas Negeri Padang, Kota Padang, Sumatera Barat, Kamis (17/11/22). Foto : puspresnas" />
Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim membuka Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) ke-17 di Universitas Negeri Padang, Kota Padang, Sumatera Barat, Kamis (17/11/22). Foto : puspresnas

Kampus—Sebanyak 2.985 atlet dari 408 Perguruan Tinggi bertanding di Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) Tahun 2022. Kegiatan yang digelar Universitas Negeri Padang, Kota Padang, Sumatera Barat, itu berlangsung 17-16 November 2022.

“Kita harus selalu ingat bahwa mahasiswa di seluruh Indonesia berhak untuk mengembangkan bakat dan minatnya, termasuk di bidang olahraga. Karena itulah kegiatan kompetisi olahraga seperti POMNAS penting sekali untuk mendorong kolaborasi lintas sektor dan membangkitkan semangat generasi muda kita untuk berkarya dan berprestasi,” kata Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim dalam sambutannya dalam pembukaan POMNAS, Kamis (17/11/22).

Tema POMNAS tahun ini adalah “Wujudkan Talenta Mahasiswa Unggul menuju Indonesia Emas” dengan moto "Hebat, Bersahabat, Terhormat". Peserta POMNAS ke-17 seperti dikutip dari siaran pers Kemdikbudrisrek, adalah utusan dari 34 Pengurus Provinsi Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) seluruh Indonesia.

Acara POMNAS ini berlangsung selama 10 hari, mulai tanggal 17 sampai 26 November. POMNAS ke-17 Sumbar ini mempertandingkan 14 cabang olahraga, yaitu Atletik, Bola Basket, Bola Voli, Futsal, Pencak Silat, Petanque, Tarung Derajat, Tenis, Renang, dan Sepak Takraw. Kesembilan cabor ini digelar di Kampus UNP. Sementara cabor Tae Kwon Do dan Karate dilangsungkan di Kampus Akademi Teknologi Industri Padang. Sedangkan untuk cabor Bulu Tangkis dan Panjat Tebing pelaksanaannya di Kampus Universitas Andalas.

Rektor UNP Ganefri mengatakan pihaknya berupaya untuk meningkatkan kualitas pertandingan pada event POMNAS ini. “Untuk pertama kalinya penyenggaraan POMNAS melibatkan lembaga Indonesia Anti Doping Organization (IADO) dan menggunakan sarana prasarana sesuai dengan standar nasional cabang olahraga,” terang dia.

Gubernur Sumbar, Mahyedi Ansharullah menyampaikan rasa bangganya karena dengan adanya POMNAS yang menghadirkan seluruh mahasiswa dari seluruh provinsi di Indonesia, dapat menjadi bagian yang akan membangkitkan perekonomian di Sumbar.

“Kami harap kepada para pelaksana kegiatan dan masyarakat dapat menyambut dan melayani para peserta dan timnya dengan baik sehingga para tamu yang berkunjung ke Sumbar dapat memberikan testimoni positif. Silakan pengalaman yang baik dapat disampaikan kepada lebih banyak orang lain,” ucap dia.

Baca juga :

Daftar Juara Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional (KKCTBN), Ada dari Kampusmu ?

Ini Pemenang Kompetisi Jembatan Indonesia (KJI) 2022, Universitas Negeri Malang Juara Umum

UI Juara Pertama Lomba Paduan Suara Mahasiswa Nasional Tahun 2022

Ini Juara Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2022, Kampus Mana Mendominasi ?

Jateng, Jatim, dan DI Yogyakarta Jadi Pemuncak Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) 2022

100 Universitas Terbaik di Indonesia Versi UniRank 2022, Ada 48 Kampus Swasta

Ini 30 Kampus Terbaik di Jakarta Versi uniRank 2022, Kampus Mana Peringkat Pertama ?

Ini Pemenang Pilmapres Tingkat Nasional 2022, Ada dari Kampusmu ?

Ikuti informasi penting dari kampus.republika.co.id. Silakan memberi masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
هُوَ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ عَلَيْكَ الْكِتٰبَ مِنْهُ اٰيٰتٌ مُّحْكَمٰتٌ هُنَّ اُمُّ الْكِتٰبِ وَاُخَرُ مُتَشٰبِهٰتٌ ۗ فَاَمَّا الَّذِيْنَ فِيْ قُلُوْبِهِمْ زَيْغٌ فَيَتَّبِعُوْنَ مَا تَشَابَهَ مِنْهُ ابْتِغَاۤءَ الْفِتْنَةِ وَابْتِغَاۤءَ تَأْوِيْلِهٖۚ وَمَا يَعْلَمُ تَأْوِيْلَهٗٓ اِلَّا اللّٰهُ ۘوَالرَّاسِخُوْنَ فِى الْعِلْمِ يَقُوْلُوْنَ اٰمَنَّا بِهٖۙ كُلٌّ مِّنْ عِنْدِ رَبِّنَا ۚ وَمَا يَذَّكَّرُ اِلَّآ اُولُوا الْاَلْبَابِ
Dialah yang menurunkan Kitab (Al-Qur'an) kepadamu (Muhammad). Di antaranya ada ayat-ayat yang muhkamat, itulah pokok-pokok Kitab (Al-Qur'an) dan yang lain mutasyabihat. Adapun orang-orang yang dalam hatinya condong pada kesesatan, mereka mengikuti yang mutasyabihat untuk mencari-cari fitnah dan untuk mencari-cari takwilnya, padahal tidak ada yang mengetahui takwilnya kecuali Allah. Dan orang-orang yang ilmunya mendalam berkata, “Kami beriman kepadanya (Al-Qur'an), semuanya dari sisi Tuhan kami.” Tidak ada yang dapat mengambil pelajaran kecuali orang yang berakal.

(QS. Ali 'Imran ayat 7)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement