Menyalahgunakan Hak Sewa Rusun, Satu Lantai akan Diusir

Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, "Pemda DKI tidak akan menghabiskan uang untuk orang-orang yang mencari keuntungan dengan menjual hak sewa rumah susun". Demikian penjelasan wakil gubernur DKI Jakarta saat ditemui Republika Online di Balai Kota Jakarta, kemarin, Rabu (31/10).

Menurut Basuki Tjahaja Purnama yang akrab disapa Ahok (Wagub DKI Jakarta), "jangan lagi bermimpi, sudah mendapatkan sewa, terus menjual atau over sewa rumah susun tersebut demi mendapatkan keuntungan". Apabila hal tersebut terjadi, "satu lantai penghuni rumah susun akan kami usir", ucap Ahok kepada wartawan.

Tindakan tegas tersebut dilakukan demi keadilan bagi masyarakat. Diharapkan, bagi warga yang benar-benar tidak mampu, akan mendapatkan haknya sebagai warga Jakarta yang membutuhkan tempat tinggal. Berikut penjelasan singkat Ahok yang terekam video Republika Online.


 

Videographer: Muda Saleh

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler