Kalahkan Ghana, Klinsmann: Kemenangan yang Indah
REPUBLIKA.CO.ID, NATAL -- Pelatih Juergen Klinsmann mengapresiasi perjuangan timnas Amerika Serikat ketika menundukkan Ghana di Arena das Dunas, Natal, Selasa (17/6) pagi WIB. Legenda timnas Jerman tersebut merasa puas dengan kemenangan timnya di Grup G Piala Dunia 2014.
Hasil itu juga sangat manis lantaran di dua pertemuan sebelumnya di Piala Dunia, tim Benua Hitam itu berhasil menaklukkan negeri Paman Sam itu. Namun, kali ini, para penggawa AS meraih kemenangan dengan cara meyakinkan.
"Ini adalah kemenangan yang indah pada akhirnya," katanya, dilansir Forza Italian Football. "Kami mendapat tiga poin yang benar-benar kami inginkan, dan ini jelas merupakan awal yang kami inginkan."
Setelah unggul cepat melalu Clint Dempsey pada menit pertama, Ghana seolah akan membawa pulang satu poin setelah Andre Ayew menyamakan kedudukan pada menit ke-82. Namun, tandukan bertenaga pemain pengganti John Brooks empat menit setelahnya membuat AS menyegel poin penuh.
"Itu adalah permainan yang sangat dinamis, dengan peluang yang diciptakan di kedua sisi (dan) itu adalah momen besar bagi Brooks, yang datang ke dalam permainan setelah setengah-waktu. Itu adalah saat yang sangat istimewa bagi dia dan dia memiliki permainan besar."
AS berikutnya akan menghadapi timnas Portugal, yang menderita kekalahan memalukan 0-4 dari Jerman. Kalau menang atas Selecao, anak asuh Klinsmann itu akan lolos ke fase 16 besar.