Kompany Bugar Jelang Duel Belgia-Rusia
REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Kapten Belgia Vincent Kompany telah pulih dari cedera pangkal paha dan akan tampil sejak awal pada pertandingan Grup H Piala Dunia 2014 melawan Rusia di Stadion Maracana, Ahad (22/6) malam WIB.
Pelatih Marc Wilmots melakukan tiga perubahan pada susunan pemain skuat Setan Merah. Dua perubahan itu adalah di sektor gelandang di mana Dries Mertens dan Marouane Fellaini masuk untuk menggantikan Nacer Chadli dan Mousa Dembele.
Di belakang, Wilmots menempatkan Kompany yang akan berduet dengan Thomas Vermaelen, yang menggantikan Jan Vertonghen.
Sementara itu, Pelatih Rusia Fabio Capello melakukan dua perubahan yakni menempatkan gelandang serang Yuri Zhirkov digantikan Maksim Kannunikov dan di belakang Andrey Eschenko digantikan Alekey Kozlov.