Berarak Riuh Menuju Istana

ROL/Fian Firatmaja
Kirab budaya menuju Istana
Rep: Fian Firatmaja Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah resmi dilantik, Joko Widodo dan Jusuf Kalla melanjutkan agendanya ke Istana Negara. Perjalanan ke Istana Negara dilalui dengan menaiki kereta kencana diiringi oleh pawai kirab budaya.

Ragam budaya tersaji dalam pawai tersebut. Tampak busana Papua, NTT, Batik Solo, dan penampilkan barongsai. Ratusan simpatisan dan warga juga turut mengantarkan perjalanan Jokowi-JK ke Istana. Presiden baru Indonesia ini tiba di Bunderan HI sekitar pukul 13.30 WIB. Arak-arakan ini menghabiskan waktu kurang lebih 30 menit hingga sampai di Istana.

Jokowi menaiki kereta kencana bersama Jususf Kalla. Sementera istri Jokowi, Iriana berada satu kereta dengan istri dari Jusuf Kalla, Mufidah. Terlihat sepanjang jalan Jokowi-Jk menyapa warga yang dengan antusias menunggu kehadiran mereka.

 

Videografer: Fian Firatmaja


Video Editor: Casilda Amilah

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler