Curhat Warga Korban Terdampak Kabut Asap di Riau

Tercatat lebih dari 200 warga mengungsi ke Posko Kesehatan di Rumbai, Riau.

Republika TV/Surya Dinata
Seorang anak mengungsi di posko kesehatan Balai Rehabilitasi Sosial Anak di daerah Rumbai, Riau.
Rep: Surya Dinata Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU -- Adanan Yahya, warga Riau di posko kesehatan dampak musibah kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Pekanbaru, Riau mencurahkan isi hatinya terkait musibah kabut asap masih saja terus terjadi. Ia merasakan dampak asap sangat mengganggu para warga.

Tercatat lebih dari 200 warga mengungsi ke Posko Kesehatan Balai Rehabilitasi Sosial Anak di daerah Rumbai akibat dampak yang ditimbulkan dari asap tersebut.

Di posko tersebut para warga mendapatkan layanan mulai dari kesehatan hingga tempat untuk beristirahat agar tak terpapar kabut asap.

Sementara itu, banyak dari para warga yang mengeluhkan sesak nafas. Warga pun berharap peristiwa karhutla tidak terulang kembali dan menjadi pembelajaran bagi pemerintah.

Berikut video lengkapnya.

 

 

Videografer | Surya Dinata

Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo




BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler