Aplikasi Visa dan Paspor Warga India Tutup Hingga 15 April
REPUBLIKA.CO.ID, JEDDAH -- Semua pusat paspor dan aplikasi visa di bawah yurisdiksi Konsulat Jenderal India, Jeddah, akan tetap ditutup hingga 15 April. Hal ini mengingat situasi yang ada dan pembatasan perjalanan karena wabah virus korona.
Menurut pernyataan konsulat, mereka yang memiliki kasus darurat yang berkaitan dengan paspor dan layanan visa, harus menyerahkan aplikasi mereka ke konsulat melalui email (passport.jeddah@mea.gov.in).
Mereka juga harus mengirim dokumen yang menjelaskan situasi darurat bersama dengan nomor kontak dan alamat. Pejabat konsulat akan melakukan yang diperlukan untuk menangani kasus-kasus darurat seperti itu, seperti dikutip laman Saudigazette.
Seperti diketahui warga Muslim asal India memang banyak bekerja di Saudi Arabia. Bahkan di sana ada media atau koran berbahasa urdu. Mereka bekerja di bergai sektor baik formal maupun informal. Selain India, pekerja asal anak benuai Asia bagian selatan itu juga berasal dari Pakistan dan Bangladesh.