Gubernur Qassim Tinjau Langkah Tingkatkan Produksi Masker
REPUBLIKA.CO.ID, QASSIM-- Gubernur Provinsi Qassim, Arab Saudi Faisal bin Mishaal memanggil pejabat setempat untuk mengkaji langkah untuk meningkatkan industri masker dan mendukung usaha kecil dan rumahan.
Seperti dikutip di Arab News, Selasa (9/6), Faisal mengadakan pertemuan di kantornya melalui video konferensi tentang inisiatif dukungan dan pencegahan dengan berbagai departemen dan asosiasi.
Pangeran Faisal mengatakan inisiatif ini akan membantu banyak keluarga, karena itu diperlukan untuk mengatur produksi dan penjualan masker. Dia menekankan perlunya mengaktifkan pabrik jahit dan menyediakan keluarga yang produktif dengan semua fasilitas dalam produksi ini.
Gubernur Qassim juga meminta pihak berwenang yang relevan untuk memastikan kualitas masket karena pentingnya melindungi orang dari virus corona. Kamar Dagang dan Industri, King Abdul Aziz Society, dan asosiasi lainnya secara aktif mengambil bagian untuk memastikan keberhasilan inisiatif produksi masker.
Sumber: https://www.arabnews.com/node/1686901/saudi-arabia