Bill & Ted: Face The Music Tayang di Klik Film Mulai Besok

Klik Film meraih hak menayangkan Bill & Ted: Face The Music secara eksklusif.

PlayStore
Aplikasi KlikFilm. Pelanggan Klik Film bisa menikmati film Bill & Ted: Face The Music mulai Sabtu.
Rep: Rahma Sulistya Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat bioskop-bioskop di Indonesia belum lagi beroperasi, layanan over the top (OTT) karya anak bangsa Klik Film menghadirkan film terbaru yang diperankan oleh Keanu Revees dan Alex Winter, berjudul Bill & Ted: Face The Music. Tanggal perilisan film ini hanya berbeda beberapa hari dengan di luar negeri.

Mulai Sabtu (5/9), pelanggan Klik Film sudah bisa menikmati film Bill & Ted: Face The Music. Direktur Klik Film, Frederica, mengungkapkan rasa bangganya lantaran Klik Film mendapatkan kepercayaan untuk menghadirkan film ini secara eksklusif di Indonesia.

"Tentunya ini sebuah prestasi luar biasa yang bisa kami raih di tengah-tengah pandemi,” ujar dia dalam konferensi pers virtual.

r">

Baca Juga



Klik Film menghadirkan sinema pilihan para pakar film, mulai dari karya dalam negeri hingga luar negeri. Frederica menyebut, Klik Film sebagai layanan karya anak bangsa Indonesia ingin membuktikan kemampuannya bersaing dengan layanan OTT asing yang hadir di Indonesia.

Ada kesempatan menonton gratis film Bill & Ted: Face The Music yang diberikan untuk 100 orang pertama yang sudah aktivasi paket KeepOn 5GB+Klikfilm pada kartu 3. Lalu kartu 3 Indonesia juga akan memberikan tambahan kuota unlimited+10GB dan pulsa Rp 10 ribu untuk 2000 pelanggan hingga 4 November 2020.

Kuota tersebut dipadukan jaringan 4.5G Pro yang lebih luas dan kuat serta akses ke konten digital dari layanan Bima+ dan Klikfilm. Film Bill & Ted: Face The Music hadir di Klik Film mulai 5 September 2020 dan bisa diakses dengan Rp 20 ribu.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler