Kelompok Rahasia Lebanon Klaim Tangkap 2 Agen Mossad Israel
Kelompok rahasia di Lebanon klaim menangkap 2 agen Mossad Israel.
REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT – Sebuah kelompok rahasia yang mengidentifikasi dirinya sebagai gerakan kebebasan mengklaim telah menangkap setidaknya dua agen Mossad Israel di Lebanon.
Surat kabar Aliwaa melaporkan, akun Twitter Intel Sky pada Rabu lalu menerbitkan sebuah potongan video yang mengatakan sebuah kelompok yang menamakan dirinya Gerakan Kebebasan mengklaim bahwa mereka menangkap petugas Mossad Israel dan menerbitkan sebuah potongan video pendek dari mereka. Mereka juga berjanji kepada Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu akan menerima balasan.
Dilansir di Middle East Monitor, Jumat (18/9), video tersebut menunjukkan seorang pria paruh baya yang menamakan dirinya sebagai David Benn Rosie, seorang agen Mossad Israel.
Selain itu, terdapat foto orang tak dikenal lainnya dan lingkaran kosong ketiga dengan beberapa tanda tanya yang menyiratkan bahwa kelompok tersebut telah menangkap orang ketiga.
Potongan video tersebut diakhiri dengan foto Netanyahu, dengan teks "Anda akan membayar" dalam bahasa Arab dan Ibrani. Akun Facebook Rahasia Utama Palestina menerbitkan sebuah pernyataan, yang mengatakan bahwa petugas intelijen Israel telah ditangkap saat menjalankan misi keamanan lintas batas.
Menurut keterangannya, David Ben Rousie adalah seorang ilmuwan Israel di bidang petrokimia. Namun demikian, tidak ada pernyataan yang dikeluarkan oleh pemerintah Israel.