Kante Dukung Pogba di Timnas Prancis

Kante mengakui hadirnya Pogba membawa kedalaman di lini tengah Prancis.

EPA-EFE/Oli Scarff
Paul Pogba
Rep: Eko Supriyadi Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- N'Golo Kante membela Paul Pogba dengan mengeklaim senang bisa bermain bersama di tim nasional Prancis. Kante memberikan dukungan di tengah kritik yang mengarah ke bintang Manchester United (MU) tersebut. 

Baca Juga


Pogba jadi sorotan karena penampilannya di level klub yang tidak konsisten. Akibatnya, Pogba kehilangan tempat di posisi starting line up MU dalam sejumlah laga terakhir.

Namun saat membela Prancis dan berduet dengan Kante di lini tengah, Pogba justru tampil brilian, khususnya saat mengalahkan Portugal 1-0. Dalam laga tersebut, Pogba bermain selama 90 menit memenangi banyak duel bola dan sulit dihentikan saat bergerak dengan si kulit bundar. Operan-operannya tajam dan megancam pertahanan Portugal dan berkontribusi membawa Les Bleus memuncaki Grup A3 UEFA Nations League.

Kante menegaskan, hubungannya dengan Pogba di skuat Prancis dalam situasi yang sangat baik dibandingkan sebelumnya. "Kami semua ingat Piala Dunia, seluruh petualangan yang kami lalui bersama, babak kualifikasi dan kompetisi itu. Sangat menyenangkan bermain dengan Pogba di tim nasional," kata Kante, dikutip dari Mirror, Selasa (17/11).

Menurutnya, saat melawan Portugal, ia dan Pogba bermain dengan baik, dan puas dengan performa tim. Gelandang Chelsea itu mengakui hadirnya Pogba membawa kedalaman di lini tengah Prancis. 

Apalagi, dengan banyaknya pemain Prancis yang berkualitas, tidak mudah untuk bisa memutuskan siapa yang akan jadi pemain inti. "Kami semua bersama-sama, ini bukan hanya soal Kante dan Pogba, tapi seluruh tim," ujar Kante. 

Prancis akan melakoni laga terakhir di Grup A3 melawan Swedia. Hasil apa pun tak berpengaruh  karena Les Bleus sudah lolos ke final four UEFA Nations League. Pelatih Didier Deschamps kemungkinan akan memainkan sejumlah pemain cadangan demi memberikan istirahat cukup bagi pemain utamanya yang juga menjadi andalan di klub masing-masing.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler