Mel Gibson Sebut Film Lethal Weapon 5 Sedang Diproduksi

Film Lethal Weapon sukses menjadi box office pada masanya.

Warner Bros Pictures.
Salah satu adegan dalam film Lethal Weapon.
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktor Mel Gibson, Danny Glover, dan sutradara Richard Donner akan kembali untuk film Lethal Weapon 5. Saat ini Richard Donner yang menyutradarai keempat film sebelumnya, dikonfirmasi sedang mengerjakan waralaba tersebut.

Gibson dan Glover berperan sebagai Detectives Riggs dan Murtaugh dalam film tersebut dari 1987 hingga 1998. Film pertama, ditulis oleh Shane Black dan sukses menjadi box office, begitupun dengan sekuelnya pada 1989. Sementara Joe Pesci bergabung dalam Lethal Weapon 3 pada 1992 dan Chris Rock bermain untuk Lethal Weapon 4 pada 1998.

Belum ada film lain sejak saat itu, namun akhirnya Lethal Weapon 5 dikonfirmasi pada Januari tahun ini. Laporan itu menyatakan bahwa Glover, Gibson, dan Donner akan bersatu kembali untuk film yang telah lama ditunggu-tunggu, meski belum ada informasi lanjutan. Sekarang, Gibson telah memastikan Lethal Weapon 5 masih sangat hidup.

Berbicara kepada Good Morning America untuk mempromosikan film barunya Fatman, Gibson ditanya oleh pembawa acara Michael Strahan tentang status Lethal Weapon 5. Gibson mengonfirmasi bahwa saat ini film klasik itu sedang dikerjakan oleh Donner.

"Ya tentu saja. Richard Donner adalah orang yang berada di balik itu semua, orang membawa Lethal Weapon 5 ke layar lebar dan saat ini dia sedang mengerjakannya. Dia seorang legenda," kata Gibson seperti dilansir di laman Screen Rant pada Kamis (19/11).

Gibson dan Glover diasumsikan akan bermain di film dan akan sangat menarik untuk melihat bagaimana aksi keduanya mengingat kini usia bintang tersebut telah lanjut. Plus, mengingat sejarah Gibson yang meresahkan tentang komentar rasis, anti semit, dan misoginis, akan menarik untuk melihat bagaimana reaksi masyarakat.

Glover saat ini berusia 74 tahun, sedangkan Gibson berusia 64. Semoga pasangan ini tidak diharuskan untuk melakukan terlalu banyak adegan fisik yang berat, dan Lethal Weapon 5 menemukan cara untuk memperkenalkan karakter yang lebih muda untuk melakukan aksi set piece.

Lethal Weapon adalah film aksi rekan polisi Amerika pada 1987 yang disutradarai Richard Donner, diproduksi oleh Joel Silver, dan ditulis oleh Shane Black. Film ini dibintangi Mel Gibson dan Danny Glover bersama Gary Busey, Tom Atkins, Darlene Love, dan Mitchell Ryan.

Film ini dirilis pada 6 Maret 1987. Setelah dirilis, Lethal Weapon meraup lebih dari 120 juta dolar AS dan dinominasikan untuk Academy Award untuk kategori Best Sound. Itu menelurkan waralaba yang mencakup tiga sekuel dan serial televisi.



BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler