Chris Wilder Bertekad Bawa Sheffield ke Jalur Kemenangan

Sheffield akan melawat ke markas Southampton dalam laga pekan ke-12 Liga Inggris.

AP/Oli Scarff/POOL AFP
Pelatih Sheffield United, Chris Wilder.
Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manajer Sheffield United Chris Wilder bertekad segera membalikkan peruntungan Sheffield United yang belum merasakan kemenangan musim ini di Liga Primer Inggris. Sheffield akan melawat ke markas Southampton dalam laga pekan ke-12 Liga Primer Inggris di Stadion St. Mary's, Ahad (13/12).

Baca Juga


"Kami harus mengubahnya. Ini bukan reaksi dramatis, tapi situasi ini sudah berlangsung terlalu lama," kata Wilder dikutip dari laman resmi Sheffield.

Jika dihitung sejak musim sebelumnya, Sheffield kini sudah melewatkan 14 pertandingan beruntun tanpa kemenangan. Ini tak berarti Sheffield tanpa tekad kuat untuk meraih hasil positif.

"Kami masih memiliki hasrat itu, pertandingan berikutnya adalah laga terpenting tim ini," kata Wilder.

Di sisi lain, Wilder mengaku cukup beruntung tetap mendapat dukungan yang deras kendati timnya saat ini berada dalam kondisi begitu terpuruk. Ia mengaku mendapat pesan dukungan bukan hanya dari para suporter melainkan juga dari seluruh Inggris. Baginya, hal tersebut patut disyukuri. 

"Pada akhirnya dalam situasi semacan ini, Anda harus terus bersiap untuk berjuang, dan itulah yang kami lakukan," katanya.

Wilder menyatakan pihaknya masih terus meninjau kondisi Ethan Ampadu, Enda Stevens dan Lys Mousset yang sempat didera cedera.

Ketiganya mengikuti sesi latihan bersama rekan-rekannya dan Wilder berharap mereka bisa cukup bugar untuk ambil bagian dalam pertandingan.

Sheffield saat ini berada di dasar klasemen Liga Inggris dengan hanya mengoleksi satu poin dari 11 pertandingan yang sudah mereka jalani.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler