MU Vs Real Sociedad di Babak 32 Besar Liga Europa

UEFA telah selesai mengundi babak 32 besar Liga Europa 2020/21 di Swiss.

UEFA.org
Liga Europa
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- UEFA telah selesai mengundi babak 32 besar Liga Europa 2020/21 di Swiss, Senin (14/12). Manchester United, yang tersingkir dari Liga Champion, akan menghadapi pemuncak klasemen liga Spanyol, Real Sociedad.

Baca Juga


Klub Liga Inggris lainnya, Arsenal juga akan mendapatkan lawan tangguh dari Portugal, Benfica. Sedangkan Tottenham Hotspur akan bertemu dengan wakil Austria, Wolfsberg dan Leicester City melawan tim asal Republik Ceko, Slavia Praha.

Klub Liga Italia, AC Milan akan ditantang Crvena zvezda atau Red Star Belgrade asal Serbia. Tim Serie A lainnya, AS Roma harus melewati hadangan Braga dari Portugal, sedangkan Napoli melawan Granada asal Spanyol.

Babak 32 besar Liga Europa leg pertama akan dimulai pada 18 Februari 2021, sedangkan leg kedua pada 25 Februari.

Berikut hasil lengkapundian babak 32 besar Liga Europa:

Real Sociedad (Spanyol) vs Manchester United (Inggris)

Benfica (Portugal) vs Arsenal (Inggris)

Slavia Praha (Ceko) vs Leicester (Inggris)

Wolfsberg (Austria) vs Tottenham (Inggris)

Crvena Zvezda (Serbia) vs AC Milan (Italia)

Braga (Portugal) vs AS Roma (Italia)

Granada (Spanyol) vs Napoli (Italia)

Dynamo Kiev (Ukraina) vs Club Brugge (Belgia)

Antwerp (Belgia) vs Rangers (Skotlandia)

Salzburg (Austria) vs Villarreal (Spanyol)

Krasnodar (Rusia) vs Dinamo Zagreb (Kroasia)

Young Boys (Swiss) vs Leverkusen (Jerman)

Molde (Norwegia) vs Hoffenheim (Jerman)

Maccabi Tel-Aviv (Isreal) vs Shakhtar Donetsk (Ukraina)

Lille (Prancis) vs Ajax (Belanda)

Olympiacos (Yunani) vs PSV Eindhoven (Belanda).

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler