Sidebar

Arab Saudi Segera Buka Pusat Vaksinasi di Sejumlah Daerah

Tuesday, 22 Dec 2020 14:58 WIB
Arab Saudi siapkan pusat vaksinasi untuk memudahkan warga. Vaksin (ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, JEDDAH – Arab Saudi akan segera membuka pusat vaksin di wilayah barat dan Provinsi Timur. Di bukanya pusat vaksin ini sebagai bagian dari kampanye inokulasi Covid-19 yang sedang berlangsung dari Kementerian Kesehatan.

Baca Juga


Menurut kementerian, lebih dari 440 ribu orang telah mendaftar melalui aplikasi Sehaty untuk menerima vaksin virus Covid-19. Sembilan puluh persen dari mereka yang terdaftar melalui aplikasi berusia antara 20 hingga 60 tahun. 

Dilansir di Arab News, Selasa (22/12), Kementerian Kesehatan telah mengidentifikasi masyarakat yang tidak boleh mendapatkan vaksin. Mereka adalah wanita yang sedang hamil atau menyusui, wanita yang berencana hamil dalam dua bulan ke depan, orang yang menderita reaksi alergi parah dan memerlukan suntikan epinefrin, serta masyarakat telah terinfeksi virus dalam 90 hari terakhir. 

Tak hanya itu, kementerian juga telah mengidentifikasi siapa saja yang berhak menjadi yang pertama menerima vaksinasi. Mereka adalah penderita obesitas dengan IMT melebihi 40, penderita imunodefisiensi dan / atau sedang mengonsumsi obat penekan sistem imun, serta penderita penyakit kronis seperti asma, jantung menahun, penyakit paru obstruktif kronik dan riwayat stroke. 

"Seperempat dari mereka yang terdaftar untuk vaksin melalui aplikasi Sehaty adalah perempuan dan kami berharap lebih banyak yang akan mendaftar dan mempercayai vaksin tersebut,” kata Direktur Medis untuk Program Vaksin Virus Korona Kementerian Kesehatan, Dr Sami Almudarra. Ada 168 kasus baru yang dilaporkan, Senin (21/12). Dengan penambahan ini, total infeksi Covid-19 yang dikonfirmasi di negara tersebut menjadi 361.178 orang.

Jumlah kasus aktif telah turun di bawah 3.000, dengan saat ini ada 2.958 pasien yang mencari perawatan. 410 di antaranya berada di unit perawatan kritis.

Wilayah Makkah melaporkan 45 kasus baru, Riyadh 31 kasus dan Provinsi Timur memiliki 25. Ada 211 pemulihan yang terjadi dan dilaporkan, meningkatkan jumlah pasien yang sembuh menjadi 352.089 orang.

Tingkat pemulihan di Arab Saudi berada di angka 97,75 persen. Ada sembilan kematian baru yang dilaporkan karena komplikasi dari virus tersebut, meningkatkan jumlah kematian menjadi 6.131 orang.

Arab Saudi terus memantau dan melaporkan kasus yang dikonfirmasi melalui tes polymerase chain reaction (PCR). Lebih dari 10,6 juta tes telah dilakukan sejauh ini, dengan 36.373 tes lebih lanjut dilakukan dalam 24 jam terakhir. Sumber:  https://www.arabnews.com/node/1780796/saudi-arabia

Berita terkait

Berita Lainnya