Sidebar

Innalillahi, Marbut di Jagakarsa Wafat Tertimpa Tembok

Saturday, 02 Jan 2021 13:16 WIB
Meninggal dunia (ilustrasi). Seorang marbut wafat tertimpa tembok saat kerja bakti di lingkungan Masjid Masjid Al Khoiriyah, Jagakarsa, Jakarta Selatan meninggal dunia setelah tertimpa tembok saat kerja bakti membongkar bangunan untuk lahan parkir masjid..

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Seorang marbut wafat tertimpa tembok saat kerja bakti di lingkungan Masjid Masjid Al Khoiriyah, Jalan Joe Kelapa III, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (2/1). Berdasarkan informasi dari petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Jakarta Selatan, korban bernama AA Wawan berusia 50 tahun.

Petugas piket Damkar Jakarta Selatan, Prawito, menyebutkan, korban tertimpa tembok saat sedang kerja bakti membongkar bangunan untuk lahan parkir masjid.

"Menurut informasi, korban bernama AA Wawan, usia 50 tahun sedang melaksanakan kerja bakti membongkar tiang bangunan yang akan di jadikan lahan untuk parkiran masjid," kata Prawito.

Baca Juga


Petugas Damkar Jaksel menerima laporan meminta bantuan evakuasi korban tertimpa tembok rubuh pukul 09.45 WIB. Petugas tiba di lokasi di Jalan Joe Kelapa II, RT 03/ RW 06, Kelurahan Jagakarsa, Jakarta Selatan dan melakukan upaya evakuasi pukul 10.00 WIB.

Berita terkait

Berita Lainnya