Fletcher Bangga dengan Penampilan Luar Biasa Pogba
Fletcher menyebut Pogba berhasil menunjukkan kepercayaan yang diberikan kepadanya.
REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kemenangan tipis 1-0 Manchester United (MU), atas lawannya Burnley pada lanjutan Liga Primer Inggris, Rabu !(13/8) dini hari WIB tadi. Asisten pelatih Ole Gunnar Solskjaer, Darren Fletcher langsung bereaksi.
Fletcher bahkan menyebut pahlawan kemenangan MU, Paul Pogba berhasil menunjukkan kepercayaan yang diberikan kepadanya. "Ini menyengkan, dan kami benar-benar puas dengan hasil akhir," kata Fletcher dilansir Manchester Evening, Rabu (13/1).
MU memaksimalkan bakat Pogba dan penampilannya meningkat seiring musin berjalan, tepatnya pada interval kedua musim 2020/2021. Pogba jelas kembali menemukan rasa percaya diri dan ia akan jadi bagian penting Setan Merah.
Sementara itu, MU kembali bertengger untuk kali pertama sejak Januari 2013 silam. Dengan kemenangan meyakinkan dari Burnley, maka MU akan memiliki modal positif ketika berhadapan dengan Liverpool di Stadion Anfield akhir pekan nanti.
"Kemenangan penting, dan saat ini kami bersemangat untuk melakoni laga mendatang," sambung dia.
Praktis kemenangan atas Burnley untuk sementara membawa MU naik satu peringkat ke singgasana klasemen Liga Primer Inggris. Mereka mengantongi nila 36 terpaut tiga angka dari Liverpool di kursi kedua.