Atletico Nyaman Puncaki La Liga, Diego Simeone Tetap Tenang

Simeone tak mau jemawa meskipun Atletico memimpin klasemen dengan keunggulan 7 poin.

EPA-EFE/BALLESTEROS
Penyerang Atletico Madrid Joao Felix (kanan) merayakan golnya ke gawang Valencia.
Rep: Muhammad Ikhwanuddin Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone memilih tetap tenang meski timnya sedang memimpin klasemen sementara La Liga Spanyol musim ini. Kemenangan 3-1 kontra Valencia di Stadion Wanda Metropolitano, Senin (25/1) WIB, mengokohkan Los Rojiblancos di posisi tertinggi.

Baca Juga


Atletico mengoleksi 47 poin, unggul tujuh angka dari peringkat kedua Real Madrid. Los Rojiblancos juga masih mengantongi sisa satu pertandingan lebih banyak. 

Gol dari Joao Felix, Luis Suarez, dan Angel Correa mungkin membuahkan tiga poin penuh. Namun Simeone enggan cepat puas dan memilih untuk fokus ke pertandingan berikutnya.  

"Kami hanya berpikir tentang Cadiz di pertandingan selanjutnya, dan berkembang di setiap sesi latihan. Kami menatap apa yang akan dihadapi dan bagaimana kami bisa berimprovisasi," katanya seperti dilansir Football Espana, Senin (25/1). 

Hal tersebut ia katakan setelah menyaksikan performa timnya kontra Valencia. Menurut pelatih asal Argentina tersebut, timnya sempat lengah karena lawan mampu mencetak gol lebih dulu. 

"Pada babak pertama performa kami sempat membuat tertekan. Namun, kami berhasil tampil apik di paruh kedua dan mulai menghimpit Valencia," ujarnya. 

Menurut dia...

.

Menurut dia, cara terbaik untuk menghadapi situasi ini adalah mengendalikan pertandingan demi pertandingan. Ia tak mau Atletico terlalu jemawa memikirkan juara, padahal liga baru separuh jalan.

Setelah tereliminasi dari Copa del Rey, Atletico bisa lebih fokus beristirahat dan menyusun skuad di pertengahan pekan sebelum pertandingan La Liga berikutnya. 

Pada Februari, Atletico akan menghadapi Real Madrid, Cadiz, Celta Vigo, Granada, dan Levante. Kemudian, mereka juga harus meladeni Chelsea di Liga Champions. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler