Sidebar

Masjid Sharjah Izinkan Ruang Sholat Perempuan untuk Sholat

Wednesday, 24 Mar 2021 05:17 WIB
Masjid Sharjah

IHRAM.CO.ID, ABU DHABI -- Departemen Urusan Islam di Sharjah pada Senin (22/3) mengumumkan, bahwa jamaah laki-laki akan diizinkan menggunakan ruang sholat perempuan di masjid besar Emirat untuk melaksanakan sholat Jumat. Pengumuman tersebut disampaikannya melalui platform media sosial.

Dilansir dari Gulf Today pada Selasa (23/3), keputusan ini akan berlaku mulai Jumat 26 Maret 2021. Langkah tersebut dilakukan untuk mengurangi kepadatan dan menampung banyak jamaah di beberapa masjid terutama saat sholat Jumat.

Departemen Urusan Islam sebelumnya memutuskan menutup ruang sholat untuk perempuan sejak awal pandemi Covid-19. Kemudian Departemen memutuskan untuk memanfaatkannya ruang tersebut, terutama di waktu-waktu sibuk seperti sholat Jumat.

Desember lalu, semua masjid dibuka kembali setelah melakukan program sterilisasi intensif untuk mengekang penyebaran Covid-19. Ribuan jamaah berkumpul di masjid-masjid di tujuh emirat untuk salat Jumat pasca penangguhan dicabut pada 4 Desember.

Pihak berwenang mengatakan masjid di setiap emirat akan dibuka untuk salat Jumat, asalkan mematuhi protokol pencegahan Covid-19. Di antaranya, masing-masing jamaah harus membawa sajadah pribadi, mematuhi jarak fisik sekitar 1,5 meter, menggunakan masker dan sarung tangan selama berada di dalam masjid.


Berita terkait

Berita Lainnya