Gitar Milik Mendiang Eddie Van Halen Terjual Rp 2,9 Miliar

Gitar-gitar yang dilelang merupakan seri Charvel Art.

AP
Eddie Van Halen tampil di Wantagh, New York, AS pada 13 Agustus 2015. Lima gitar seri Charvel Art milik mendiang Eddie Van Halen laku dilelang dengan harga yang cukup fantastis (ilustrasi).
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lima gitar seri Charvel Art milik mendiang Eddie Van Halen laku dilelang dengan harga yang cukup fantastis. Semua gitar yang dilelang di Julien Auction itu berhasil terjual sebesar 210 ribu dolar AS atau sekitar Rp 2,9 miliar (kurs Rp 14.202).


Kelima gitar tersebut masing-masing didesain dengan tampilan aksen stripe khas Eddie Van Halen, dan pernah dimainkan olehnya dalam pertunjukan musik antara tahun 2004 dan 2012.

Dilansir di Guitar Player, Selasa (15/6), masing-masing gitar juga dilengkapi neck maple dan fretboard, bodi bergaya Stratocaster, sistem tremolo Floyd Rose, kontrol volume tunggal, single humbucker pick up, dan locking nut. Setiap gitar dari seri Charvel Art yang dilelang juga melampirkan sertifikat dan foto Eddie Van Halen ketika memainkannya di atas panggung.

Satu gitar dari seri Charvel Art juga memiliki keistimewaan yaitu ada coretan tulisan mendiang Eddie yang berbunyi "Last One". Gitar yang memiliki model stripe hitam dan silver tersebut dimainkan oleh Eddie ketika tampil di Kansas City Sprint Center pada 22 Mei 2012. Gitar ini terjual 51.200 dolar AS.

Lalu dua gitar lainnya dalam seri Charvels bergaris hitam-kuning yang terinspirasi Bumblebee, yang digunakan dalam pertunjukkan di Las Vegas pada tahun 2004 dan 2007, masing-masing dijual seharga 38.400 dolar AS dan 41.600 dolar AS.

Sementara gitar bergaya Frankenstein Mark II berwarna merah-putih dijual seharga 40.625 dolar AS. Terakhir, gitar yang mirip dengan model Bumblebee berhasil terjual dengan harga 38.400 dolar AS. Gitar tersebut pernah digunakan pada pertunjukan Van Halen di Wells Fargo Arena, Lowa pada 6 Februari 2008.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler