Shevchenko Ungkap Alasan Ukraina Kalah Besar dari Inggris

Shevchenko mengakui tantangan mengimbangi Inggris masih terlalu besar bagi Ukraina.

EPA-EFE/Mike Hewitt
Pelatih kepala Ukraina Andriy Shevchenko (tengah) bereaksi selama pertandingan perempat final UEFA EURO 2020 antara Ukraina dan Inggris di Roma, Italia, 03 Juli 2021.
Rep: Eko Supriyadi Red: Ratna Puspita

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Pelatih Ukraina Andriy Shevchenko mengungkapkan alasan kekalahan besar timnya dari Inggris, dalam perempat final Euro 2020, Ahad (4/7). Shevchenko pun menyebut absennya Serhiy Kryvtsov karena cedera jadi celah besar dalam pertahanan Ukraina. 

Baca Juga


Inggris menang 4-0 dalam pertandingan di Stadion Olimpico, Roma, Italia, dengan dua gol di antaranya melalui sundulan. Harry Maguire dan Jordan Henderson mampu memanfaatkan umpan bola mati dengan tandukan kepala mereka. 

"Fakta bahwa kami kehilangan (Serhiy) Kryvtsov (karena cedera) tentu saja berperan, karena dia adalah bek berpengalaman dan dia bagus di udara. Kami harus mengganti ke empat bek," kata Shevchenko, dikutip dari laman resmi UEFA, Ahad (4/7).

Ia mengatakan, secara keseluruhan, pemainnya tampil sesuai dengan prinsip sepak bola tim. Legenda AC Milan itu mengatakan, skuadnya berusaha untuk memberikan perlawanan yang baik melawan Inggris. 

Namun, tantangan tersebut terlalu besar bagi timnya sehingga masih belum cukup kuat untuk menyaingi Harry Kane cs. "Gunung ini ternyata terlalu besar untuk kami daki. Mungkin terlalu dini bagi kita untuk mendaki gunung seperti itu," ujar Shevchenko. 

Inggris memastikan langkah ke semifinal Euro 2020 dengan meyakinkan. Inggris menaklukkan Ukraina 4-0 pada laga perempat final Euro 2020 di Stadion Olimpico, Roma, Ahad (4/7) dini hari WIB. Dua gol Harry Kane dan masing-masing satu dari Harry Maguire dan Jordan Henderson memastikan kemenangan the Three Lions.

Kemenangan ini mengantarkan Inggris berhadapan dengan Denmark di empat besar. Sebelumnya, Denmark menyingkirkan Republik Ceska 2-1 pada laga perempat final lain. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler