Kopi Sebagai Penyampai Pesan Kini Jadi Tren

Dari Pada by Hangry mengejawantahkan peremajaan merek ke dalam tema tiap bulan.

@dari.pada.id/Instagram
Salah satu produk kopi Dari Pada by Hangry yang biasa digunakan sebagai penyampai pesan.
Rep: Santi Sopia Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kopi sering kali dinikmati saat bercengkerama ataupun mengungkapkan perasaan kepada orang terdekat. Kopi bisa menjadi teman di kala santai maupun saat-saat penuh kejutan.


Kegiatan ngopi saat ini dilihat sebagai kebiasan umum anak muda, tidak terkecuali dilakukan pada momen menyampaikan suatu pesan. CEO Hangry, Abraham Viktor, mengatakan, tren mengungkapkan pesan saat ini bisa lewat sebuah perantara minuman.

“Minuman jadi penyampai pesan melalui kemasannya. Melalui kegiatan peremajaan merek, Dari Pada by Hangry, mengajak setiap orang, siapa dan di mana pun untuk dapat mengungkapkan apa yang mereka rasakan melalui sebuah pesan dalam segelas minuman,” kata Abraham pada Juni lalu.

Dari Pada by Hangry mengejawantahkan peremajaan merek ke dalam tema tiap bulan, seperti ‘Hilang dan Menemukan (Kembali)’ pada Januari, kemudian ‘Self Love’ pada Februari, dan yang terbaru pada Juni ini, ‘Mimpi Semasa Kecil’. 

Sedangkan untuk Juli, diusung tema ‘Dari Pada Dipendam’ sekaligus untuk memperingati Hari Keterampilan Pemuda Sedunia.

Terdapat varian unggulan, seperti kopi susu gula aren yang bisa menjadi teman setia pelengkap meeting maupun teh leci untuk memberikan kesegaran saat menghadapi kesibukan. “Memulai 2021, lewat kampanye “Apa Cerita Kamu Hari Ini?”, Dari Pada by Hangry juga memperkuat identitas peremajaan mereknya dengan juga menyediakan platform bagi siapapun yang ingin berbagi kisah,” ujarnya.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler