Jokowi Yakin Vaksinasi Covid-19 Capai 5 Juta Dosis per Hari

Jokowi yakin Indonesia bisa lakukan vaksinasi hingga lima juta dosis per hari.

ANTARA/MOHAMMAD AYUDHA
Petugas medis menyuntikan dosis vaksin kepada warga di Layanan Vaksinasi Mobil Keliling di Kelurahan Kerten, Laweyan, Solo, Jawa Tengah, Jumat (16/7/2021).
Rep: Havid Al Vizki Red: Fian Firatmaja

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Presiden Joko Widodo meminta kepada Menteri Kesehatan (Menkes) untuk jangan berhenti gencarkan program vaksinasi. Menurutnya vaksin yang dikirim ke berbagai daerah harus segera dihabiskan.


Ia menyatakan, hal tersebut dilakukan agar program vaksinasi untuk masyarakat bisa terlaksana secepatnya.

Dari data yang ada, Jokowi beberkan dalam dua dan tiga hari ke belakang bisa mencapai 2,3 juta dosis vaksin per hari. Untuk itu, Jokowi sangat yakin bisa mencapai lima juta dosis vaksin per hari.

 

 

 

 

Video Editor | Fian Firatmaja

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler