Donnarumma Jadi Cadangan di PSG, Juventus Siap Rekrut
Donnarumma baru dua kali bermain di PSG musim ini.
REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Penjaga gawang Gianluigi Donnarumma dikabarkan merasa tidak bahagia berada di klub Ligue 1 Paris Saint-Germain (PSG). Kabar itu membuat kubu Juventus mencoba untuk mengontrak sang pemain pada musim panas 2022 mendatang.
Donnarumma bergabung dengan Les Parisien, julukan PSG pada musim panas kemarin dengan status bebas transfer. Ia pergi meninggalkan AC Milan setelah kontraknya berakhir.
Namun, sang pemain baru membuat dua penampilan dari tujuh pertandingan PSG di ajang Ligue 1 Prancis 2021/2022. Donnarumma diklaim kalah bersaing dengan Keylor Navas, kiper pilihan pertama pelatih Mauricio Pochettino.
Kini, menurut Il Corriere della Sera dan La Gazzetta dello Sport, Jumat (24/9), penjaga gawang 22 tahun merasa sangat tidak senang dengan situasi tersebut. IIa berharap bisa mendapat lebih banyak bermain.
Agennya Mino Raiola mengonfirmasi Donnarumma telah melakukan pembicaraan dengan Juventus sebelum kepindahan ke Paris.Akan tetapi pembicaraan itu gagal menemui titik terang mengingat Juve menyatakan bahwa mereka tidak ingin mendatangkan Donnarumma untuk menggantikan peran Wojciech Szczesny yang masih memiliki kontrak hingga 2024.
Dengan situasi Donnarumma bersama PSG saat ini, Juve dilaporkan mencoba membawa kiper utama timnas Italia ke Stadion Allianz, Turin, pada musim panas mendatang.
Donnarumma dinobatkan sebagai Pemain Terbaik di UEFA Euro 2020 setelah tampil impresif. Ia juga menjadi pahlawan kemenangan Gli Azzurri pada partai final dengan menyelamatkan dua tendangan penalti Inggris.