Sidebar

LPBI NU Ajak Warga Jakarta Lebih Peduli Lingkungan

Saturday, 30 Oct 2021 22:46 WIB
Ilustrasi banjir di Jakarta

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI NU) DKI, Jakarta Laode Kamaludin mengajak warga ibu kota Jakarta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan. 

Baca Juga


Laode mengatakan, salah satu yang menjadi tantangan masyarakat DKI Jakarta saat ini adalah ancaman bencana yang disebabkan kerusakan lingkungan, sehingga upaya preventif perlu dilakukan oleh seluruh masyarakat.

"Kita mendorong budaya sadar bencana kepada masyarakat,  kita akan terus melakukan edukasi pada masyarakat supaya pengendalian kerusakan lingkungan harus dilakukan bersama-sama, ancaman bencana dan perubahan iklim yang terus membayangi masa depan kita," ujar Laode Kamaludin dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Sabtu (30/10).

Hal tersebut diungkapkan Laode pada prosesi pelantikan pengurus LPBI NU DKI Jakarta periode 2021-2026. Sebagai ketua LPBI NU DKI Jakarta, dia pun mengajak seluruh jajarannya fokus pada edukasi dan kampanye sadar lingkungan kepada masyarakat.

"Sampah yang mungkin dianggap kurang bernilai mungkin kedepan harus mulai digaungkan supaya masyarakat sadar bahwa sampah memiliki nilai tambah yang dapat dimanfaatkan," ucap Laode.

 

 

Berita terkait

Berita Lainnya